Penyebab Kantung Mata

Dipublish tanggal: Feb 22, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Tinjau pada Mei 10, 2019 Waktu baca: 2 menit
Penyebab Kantung Mata

Bagi sebagian orang kantung mata menjadi hal yang sangat mengganggu penampilan apalagi penampilan anda sangat berpengaruh pada pekerjaan pastinya akan sangat merugikan baik secara psikis maupun finansial.

Bagi Anda yang sedang memiliki kantung mata bacalah cara menghilangkan kantung mata bagi yang ingin mencegah kantung mata lanjut baca artikel ini karena disini akan saya ungkap berbagai macam penyebab kantung mata. Kantung mata memiliki banyak penyebab beberapa penyebab sulit untuk ditangani, sementara yang lain mudah untuk diatasi.

Penyebab Kantung Mata 

  • Kurang Tidur Penyebab paling sering timbulnya kantung mata adalah kurang tidur. Baik dari segi kualitas maupun kuantitasnya. Hal ini berarti tidak cukup hanya tidur setiap malam (tujuh sampai sembilan jam untuk orang dewasa), tetapi juga tidur yang terganggu dapat menyebabkan kantung mata.

  • Dehidrasi Dehidrasi / kurang cairan tubuh baik dehidrasi ringan ataupun berat dapat menyebabkan kantung mata.
  • Keturunan Jika orang tua atau kakek-nenek Anda memiliki kantung mata kronis, Anda juga sangat mungkin memiliki kantung mata juga.
  • Penuaan seiring bertambahnya usia, Kulit di bawah mata akan lebih tipis dan bantalan jaringan mata dibawah kelopak mata juga makin menyusut, lalu terbentuklah kantung mata yang makin bertambah usia semakin bertambah jelas pula.
  • Alergi dan Pilek Setiap penyebab penyumbatan sinus, seperti alergi hidung atau pilek, dapat menyebabkan atau memperburuk kantung mata. Alergi makanan juga bisa menyebabkan bengkak di bawah mata.
  • Menggosok atau Menggaruk Mata Kulit di bawah mata sangat halus, dan setiap menggosok atau menarik-narik mata dapat merusak jaringan dan menciptakan pembengkakan. Hal ini dapat juga menggelapkan kulit di bawah mata, membuat kantung mata tampak lebih menonjol.
  • Haid Perubahan hormon dapat menambah masalah pada kantung mata, menyebabkan retensi cairan. Hal ini biasanya berlangsung selama beberapa hari, mulai sebelum dimulainya menstruasi setiap bulan. Kehamilan juga bisa menyebabkan hal ini.
  • Merokok Merokok dapat mengeringkan kulit dan mata, menyebabkan iritasi mata. Jika mata yang teriritasi kemudian dikucek-kucek maka bisa menimbulkan kantung mata.
  • Sinar Matahari Terlalu banyak paparan sinar matahari, atau terbakar sinar matahari, dapat menyebabkan kantung mata.
  • Menangis Mungkin sering kita jumpai setelah seseorang menangis mata terlihat sembab dan terdapat kantung mata. Hal ini terjadi karena garam dalam air mata dapat menyebabkan pembengkakan dikelopak mata bagian bawah yang berlangsung selama berjam-jam.
  • Alkohol Terlalu banyak alkohol akan membuat tubuh dehidrasi, dehidrasi merupakan penyebab kantung mata.
  • Garam Diet tinggi garam atau natrium menyebabkan retensi cairan. Beberapa makanan tinggi garam meliputi: keripik kentang, acar, produk protein kedelai, daging olahan, sayuran kaleng, dan saus teriyaki.

13 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Just M, et al. Effect of smoking on skin elastic fibres: Morphometric and immunohistochemical analysis. British Journal of Dermatology. 2007;156:85.
Vrcek I, et al. Infraorbital dark circles: A review of the pathogenesis, evaluation and treatment. Journal of Cutaneous and Aesthetic Surgery. 2016;9:65.
Patient education: Allergic rhinitis. American Academy of Family Physicians. https://www.clinicalkey.com/#!/content/patient_handout/5-s2.0-pe_AAFP_allergic-rhinitis_en.

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app