Sakit Puting Susu Pada Pria - Tanda, Penyebab, Gejala, Cara Mengobati

Dipublish tanggal: Feb 28, 2019 Update terakhir: Nov 6, 2020 Tinjau pada Jul 31, 2019 Waktu baca: 3 menit

Rasa sakit pada puting susu sering terjadi pada wanita akibat dari masa menyusui bayi dan infeksi. Tetapi kondisi seperti ini tidak menutup kemungkinan terjadi pada pria. 

Banyak hal yang dapat memicu terjadinya sakit pada puting susu pria yang cenderung berbeda daripada yang terjadi pada wanita. Simak penjelasan di bawah ini untuk mengenal lebih dalam apa saja penyebabnya munculnya nyeri di daerah tersebut. 

Mengenai Puting Susu

Puting susu menonjol keluar dari ujung payudara. Setiap orang memiliki warna dan ukuran puting susu yang berbeda-beda. Sakit pada puting susu dapat terjadi akibat berbagai faktor. 

Wanita lebih dominan terkena masalah ini karena pada saat menyusui biasanya bayi terkadang bisa menggigit puting susu sehingga menyebabkan puting susu retak cracked nipples. 

Kondisi lain pada masa menyusui adalah saat ibu tidak mengeluarkan ASI yang menyebabkan pemkelenjar getah bening sekaligus rasa nyeri pada payudara yang disebut mastitis. Memompa air susu juga dapat menyebabkan resiko puting susu terasa nyeri akibat hisapan mekanis dari alat pompa.

Penyebab Sakit Puting Susu Pada Pria

Sakit pada puting susu pria tentu berbeda mekanismenya karena pria tidak menyusui bayi sehingga tidak ada kontak menghisap dengan bayi. Pria tidak memproduksi ASI karena pria tidak memiliki kelenjar yang menyediakan produksi ASI di dalam payudara. 

Beberapa penyebab yang yang bisa mengakibatkan puting susu pria menjadi nyeri antara lain:

Gesekan

Saat anda berolahraga atau melakukan aktivitas yang membutuhkan gerakan maksimal tubuh, sering terjadi dimana puting susu mengalami gesekan pada baju yang dikenakan.

Gesekan ini disebabkan penggunaan pakaian dalam atau baju olahraga yang sempit dan secara perlahan dapat melukai puting susu anda ketika berolahraga seperti berlari, skipping, menari, dan aktivitas yang menggerakan seluruh anggota tubuh.  

Iritasi Bahan Pakaian

Tidak semua bahan untuk membuat pakaian nyaman bagi kulit di tubuh anda. Beberapa bahan pakaian dapat menimbulkan alergi pada kulit yang sekaligus pada puting susu anda.

Iritasi yang berkepanjangan juga beresiko mengakibatkan rasa nyeri pada puting susu akibat dari menggaruk daerah payudara karena gatal yang dirasakan akibat alergi dari bahan-bahan pakaian. Beberapa bahan yang sering menyebabkan iritasi antara lain lateks, wol, dan bahan jins.

Kontak Seksual

Sakit pada puting susu juga dapat disebabkan oleh aktivitas seksual. Gesekan antara tubuh ke tubuh dapat menghantarkan panas yang memicu rasa nyeri pada puting susu pria. Kegiatan foreplay yang berlebihan juga dapat menyebabkan resiko yang sama.

Dermatitis

Iritasi dan nyeri juga dikaitkan oleh timbulnya dermatitis atopik atau eksim. Beberapa bahan atau larutan yang sering digunakan di permukaan kulit termasuk puting susu memicu timbulnya alergi.

Beberapa bahan yang sering memicu terjadinya dermatitis atopik biasa karena sabun, detergent, krim badan, parfum, dan obat-obatan salep.

Infeksi

Infeksi pada puting susu dapat terjadi pada laki-laki terutama yang melakukan tindik pada puting susu nya.

Trauma

Kasus trauma yang menyebabkan tekanan pada daerah dada dapat menimbulkan rasa nyeri di puting susu. Trauma menyebabkan timbulnya luka dan bengkak pada puting susu atau disekitar areola.

Ginekomastia

Ginekomastia adalah suatu pembebengkakan payudara akibat ketidakseimbangan hormon estrogen dan progestron pada pria. Penyakit ini menyebabkan penumpukan jaringan lemask serta pembengkakan pada kelenjar payudara.

Gejala yang sering ditimbulkan adalah payudara yang sakit dan bengkak. Kondisi ini sering muncul pada masa anak-anak. Pada orang dewasa, pengaruh alkohol memicu timbulnya ginekomastia. Pembengkakan akibat ginekomastia dapat hilang dengan sendirinya.

Kanker

Kanker payudara paling banyak menyerang wanita, sangat sedikit kemungkinan terjadi pada pria. Kanker payudara yang dialami pria sebagian besar disebabkan oleh usia, gangguan hormon androgen, penyakit penyerta seperti infertilitas, penyakit hati

Ginekomastia juga memicu terjadinya kanker akibat peningkatan hormon estrogen. Munculnya gejala kanker juga berkaitan pada perubahan puting susu yang mengeluarkan cairan atau darah disertai rasa nyeri. 

Gejala utama kanker dapat muncul yaitu penurunan berat badan. Kanker yang membesar dapat teraba benjolan di sekitar payudara. Untuk memastikan diagnosis tumor, dokter perlu melakukan USG dan pemeriksaan faktor kanker.


3 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Puffy nipples in men: Remedies and causes. Medical News Today. (https://www.medicalnewstoday.com/articles/326171.php)
Nipple Problems: Causes, Diagnosis and Treatments. Healthline. (https://www.healthline.com/health/nipple-problems)
What Is Gynecomastia? How Does It Affect Men and Boys?. WebMD. (https://www.webmd.com/men/what-is-gynecomastia)

Artikel ini hanya sebagai informasi awal mengenai kondisi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Pertanyaan dan jawaban lain tentang kondisi ini
Buka di app