March 18, 2019 09:22
Dijawab oleh
Galang Martin (dr)
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs
Prednison merupakan obat glukokortikoid yang sebagian besar digunakan untuk menekan sistem kekebalan tubuh dan mengurangi peradangan pada kondisi seperti asma, PPOK, dan penyakit reumatologis. Pembesaran KGB yang anda alami kemungkinan disebabkan oleh peradangan sehingga oleh dokter dipertimbangkan untuk pemebrian obat anti radang tersebut. Untuk konsumsi obat prednisone biasanya dikonsumsi sampai habis, namun hal tersebut bergantung pada hasil pemeriksaan dokter. Saran kami sebaiknya anda mengkonsumsi obat tersebut sesuai dengan anjjuran dari dokter yang telah memeriksa anda. Semoga membantu dan lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo Dok, saya penasaran dgn obat yg diberi dokter utk pembesaran kelenjar getah bening di leher, bawah rahang saya. Beliau memberi prednison. Tapi saya tidak demam. Dan sepertinya KGBnya sdh sampai usus. Terasa ada biji kalo perut saya ditekan. Perlukah saya habiskan obat tsb? Terima kasih
Halo Dok, saya penasaran dgn obat yg diberi dokter utk pembesaran kelenjar getah bening di leher, bawah rahang saya. Beliau memberi prednison. Tapi saya tidak demam. Dan sepertinya KGBnya sdh sampai usus. Terasa ada biji kalo perut saya ditekan. Perlukah saya habiskan obat tsb? Terima kasih