March 28, 2020 07:42
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
saat pilek batuk memang harus banyak asupan cairan.
ASI adalah cairan terbaik.
Upayakan untuk memvariasikan posisi menyusu senyaman mungkin.
Sumber cairan lain juga bisa membantu, seperti kuah sop atau sayur bening.
Pemberian secara perlahan tapi sering itu lebih baik, daripada sekaligus banyak tapi jarang.
Jadi, pada saat batuk dia berhenti, maka biarkan istirahat sebentar, lalu bisa diberikan lagi. Begitu seterusnya.
Semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
karena baru fase menggigit gigit jadi sering sekali menggigit puting dan sakit nya masya Allah,, jadi sering saya pencet hidungnya,, dan sekarang tidak mau nenen sedih sekali,, sudah saya coba beberapa posisi kalaupun pas mau itu hanya secukupnya dia gak bisa lama akaya sebelumnya
karena baru fase menggigit gigit jadi sering sekali menggigit puting dan sakit nya masya Allah,, jadi sering saya pencet hidungnya,, dan sekarang tidak mau nenen sedih sekali,, sudah saya coba beberapa posisi kalaupun pas mau itu hanya secukupnya dia gak bisa lama kaya sebelumnya... apa perlu saya uapkan ya dok
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Baik,
Hindari memencet hidungnya, ini membuat trauma sehingga tidak mau nenen lagi.
Saat digigit, bisa disiasati dengan mengalihkan perhatiannya, atau menyentuh mulutnya dengan jari Anda.
Memang dibutuhkan kesabaran ekstra ya Bun.
Beri ASI sedikit demi sedikit, berikan perhatian lebih ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
iya dok, nanti saya akan coba lagi sepulang kerja,, Bismillah
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
dengan cara memompa ASI ibu, dapat ibu letakkan di botol susu. coba dengan cara itu (siapa tau bayi ibu mau). namun bila sudah 7 bulan usia nya, apakah sudah MPASI?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
iya dok, nanti saya akan coba lagi sepulang kerja,, Bismillah....
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Iya Bun,
Sebagai tips tambahan:
- Hindarkan anak dari debu dan asap, termasuk asap rokok.
- Untuk mengatasi hidung tersumbat bisa diberikan uap
hangat dari air panas.
- Apabila muncul demam tinggi setelah beberapa hari pilek, Sebaiknya diperiksakan ke dokter.
Semoga lekas sembuh..
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
iya dokter sudah mpasi dan Alhamdulillah maemnya mau banget sudah 3x masih bubur saring sih, nasi saring, brokoli saring, sama ikan saring, hanya sekarang maemnya agak suka ditahan di mulut gak secepat sebelumnya giginya sudah 4 atas bawa dok,, tp minumnya yang kurang,,pipisnya biasanya diapersnya penuh sekarang ringan banget,,,
terima kasih dokter
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
anda dapat berkonsultasi dengan dokter anak juga, untuk dapat mengatur asupan nutrisi tepat untuk anak tiap harinya
untuk ASI dapat anda pompa dan meletakkannya pada kantung ASI di freezer, jadi bila ingin dipakai hanya direndam air hangat saja (akan cair), baru diberikan pada anak dengan botol susu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi Dokter, anak saya usia 7 bulan 2 hari ini susah sekali untuk menyusu,,, mungkin karena dia batuk pilek, kalau pas awal mau menyusu disertai batuk dia trs berhenti dan ga mau menyusu lagi.. dan semalam biasanya menyusu banyak dan lama,,, saya paksa paksa nenen tidak mau,, dan si anak memilih untuk tidur. kalau pas siang sih masih mau maem buburnya tapi minum botol juga kurang banyak hanya habis 2 botol padahal biasanya 3 botol ludes... sekarangkalau malam juga susah nenen,,, saya takut dia dehidrasi atau kekurangan asupan asi, padahal kemaren obat yang dari dokter sudah habis tp batuknya masih dan tidak bisa mengeluarkan dahaknya..
Selamat pagi Dokter, anak saya usia 7 bulan 2 hari ini susah sekali untuk menyusu,,, mungkin karena dia batuk pilek, kalau pas awal mau menyusu disertai batuk dia trs berhenti dan ga mau menyusu lagi.. dan semalam biasanya menyusu banyak dan lama,,, saya paksa paksa nenen tidak mau,, dan si anak memilih untuk tidur. kalau pas siang sih masih mau maem buburnya tapi minum botol juga kurang banyak hanya habis 2 botol padahal biasanya 3 botol ludes... sekarangkalau malam juga susah nenen,,, saya takut dia dehidrasi atau kekurangan asupan asi, padahal kemaren obat yang dari dokter sudah habis tp batuknya masih dan tidak bisa mengeluarkan dahaknya..