January 17, 2020 14:05
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, pertanyaan Anda mungkin kurang spesifik sehingga dokter belum bisa menjawab pertanyaan Anda. Tolong jelaskan lebih detail gejala, sudah berapa lama dan seberapa sering? Cantumkan juga informasi pribadi Anda seperti jenis kelamin, usia, pengobatan, atau makanan tambahan yang Anda makan, dll. Atau Anda dapat mencari informasi umum, daftar nama dokter dan lebih dari 5.000 artikel kesehatan di situs kami. Jika Anda bertanya tentang rumah sakit Anda dapat menemukan informasi kontak rumah sakit di sini. Untuk bantuan lebih lanjut Anda bisa mengirimkan email ke [email protected] Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang,
Baik, sudah terlihat fotonya.
Anda memerlukan:
- obat antinyeri, misalnya ibuprofen atau asam mefenamat.
- antibiotik (resep dokter)
- perawatan kuku (diajari oleh dokter/perawat)
- pembersihan jaringan mati, nanah, dan kuku yang tajam (jika ada), tindakan ini memerlukan bantuan dari dokter atau perawat.
Sudah diobati apa sebelumnya?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Jd dari foto memang ada tanda peradangan, bengkak, nerah. Lebih kearah infeksi, mungkin sebab di kuku. Saran saya anda datang ke dokter untuk di bersihkan dan tindakan lain
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Hai selamat siang ,
Baik, ya kami sudah menerima fotonya. Apakah anda ada kebiasaan menggigit jari? Dari keluhan yang anda ceritakan sepertinya mengarah ke infeksi di daerah kuku jari, atau dikenal sebagai Paronikia. Paronikia adalah infeksi pada nail bed/ kulit dibawah kuku dan sekitarnya, dan dapat disebabkan oleh infeksi bakteria atau jamur. Bakteria dan jamur dapat menginfeksi bagian tersebut ketika jari terluka, bisa oleh kuku yang terlalu pendek, atau kebiasaan menggigit kuku.
Tatalaksananya meliputi pengobatan dengan antibiotik jika karena infeksi bakteri, anti jamur untuk infeksi jamur dan ditambah dengan obat anti nyeri (analgetik). Namun jika dari hasil peemeriksaan jaringan kuku banyak yang sudah mati maka akan dipertimbangkan untuk pencabutan kuku. Dianjurkan untuk sebaiknya memeriksakan diri ke dokter untuk agar diberikan terapi yang paling tepat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ini dok
Ini dok