April 07, 2019 05:51
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Setelah selesai proses khitan, umumnya perdarahan tidak terjadi karena sudah dilakukan penjahitan. Bila terjadi perdarahan, maka dapat disebabkan beberapa hal berikut : jahitan yang merenggang, terlepasnya benang karena anak yang terlalu aktif, pelebaran pembuluh darah, sumber perdarahan yang tidak terjahit sepenuhnya.
Perdarahan yang terjadi setelah prosedur khitan merupakan hal yang tidak normal, sebaiknya segera memeriksakan anak Anda ke dokter atau tenaga medis yang memberi pelayanan khitan agar mendapat penanganan yang tepat. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dok, saya ingin bertanya. Luka khitan anak saya sudah mengering dan tidak bengkak karena sudah 12 hari dok, tapi dari benang jahitan yang belum lepas dan dari hampir semua bekas jahitannya mengeluarkan darah dok. Darahnya kental tapi sedikit sih. Itu kenapa ya? mohon pencerahannya, dok. Terima kasih.
Selamat pagi dok, saya ingin bertanya. Luka khitan anak saya sudah mengering dan tidak bengkak karena sudah 12 hari dok, tapi dari benang jahitan yang belum lepas dan dari hampir semua bekas jahitannya mengeluarkan darah dok. Darahnya kental tapi sedikit sih. Itu kenapa ya? mohon pencerahannya, dok. Terima kasih.