March 21, 2019 09:44
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Rasa nyeri pada daerah ulu hati yang terkadang hilang dan timbul merupakan salah satu gejala dari dyspepsia yang dikenal juga sebagai nyeri lambung atau sakit maag. Beberapa gejala lainnya seperti:
1. Rasa mual dan ingin muntah
2. Ulu hati terasa panas dan terbakar
3. Sering bersendawa
4. Rasa asam di mulut
Keluhan dengan ciri khas adanya rasa panas di dada dan terasa adanya asam lambung yang terasa sampai tenggorokan merupakan kondisi yang disebut dengan Gastroesophageal Reflux (GERD). Kondisi ini dapat menyebabkan komplikasi seperti radang dan perdarahan esofagus yang apabila berlanjut berpotensi menyebabkan kanker esofagus.
Pada umumnya keluhan ini disebabkan oleh pola hidup yang kurang teratur seperti jam makan yang tidak teratur, konsumsi alkohol dan rokok, seringnya makan makanan pedas, konsumsi obat-obatan tertentu dan masalah emosional seperti rasa cemas dan depresi juga dapat mengakibatkan keluhan seperti diatas.
Beberapa perubahan pola makan dan gaya hidup yang dapat membantu mengatasi keluhan tersebut meliputi:
1. Jam makan yang teratur
2. Hindari makan makanan pedas, minuman berkarbonasi, teh atau kopi
3. Hindari konsumsi alkohol dan merokok
4. Olah raga secara teratur dan mengelola stres
5. Tidak langsung berbaring setelah makan
Pada kondisi seperti yang anda ceritakan mengenai makan durian dan mie korea tersebut tentu dapat memicu terjadinya peningkatan asam lambung secara signifikan. Sehingga nyeri yang ditimbulkan mungkin tidak langsung ketika anda konsumsi, namun pada saat anda istirahat atau bangun pagi dimana keadaan lambung sedang kosong. Saya sarankan untuk obat bisa langsung anda konsumsi seperti inpepsa dan lansoprazole nya untuk menetralkan asam lambung yang terjadi, dan juga menurunkan sekresi dari asam lambung yang berlebihan ya.. Dan baiknya anda konsumsi sampai beberapa hari kedepan sampai tidak terasa lagi sakitnya.
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pagi dokter. Sudah sebulan belakang ini saya mengidap gerd, penyakit saya sudah berangsur membaik dan jarang kambuh lagi. Tempo hari saya coba makan durian sekitar 6 biji dan say makan mie pedas korea samyang. Awalnya memang tidak ada reaksi, tapi tadi malam baru terasa lambung kiri seperti terasa tertusuk tapi tidak terlalu sakit, dada saya berdebar tapi tidak nyeri, hawa badan rasanya panas berkeringat terus, tidur gelisah karena kepanasan, dada saya juga panas sampai kerongkongan, dan tadi pagi baru terasa mual tapi tidak sampai muntah. Apakah itu tandanya penyakit gerd saya kambuh lagi ya dok? Berapa jarak antara makan durian dengan mengkonsumsi obat yang benar dok? Saya takut jika mengkonsumsi obat masih ada durian di lambung say dok. Apakah perlu minum obat lagi seperti lansoprazole dan inpepsa dok? Saya sudah tidak minum obat itu lagi sudah 2 minggu dan hanya mengkonsumsi magalat.dan bagaimana aturan minum 3 obat tersebut apakah boleh secara bersamaan? saya baca penyerapan lansoprazole bisa terhambat oleh magalatterima. mohon penjelasannya dok, terimakasih.
Pagi dokter. Sudah sebulan belakang ini saya mengidap gerd, penyakit saya sudah berangsur membaik dan jarang kambuh lagi. Tempo hari saya coba makan durian sekitar 6 biji dan say makan mie pedas korea samyang. Awalnya memang tidak ada reaksi, tapi tadi malam baru terasa lambung kiri seperti terasa tertusuk tapi tidak terlalu sakit, dada saya berdebar tapi tidak nyeri, hawa badan rasanya panas berkeringat terus, tidur gelisah karena kepanasan, dada saya juga panas sampai kerongkongan, dan tadi pagi baru terasa mual tapi tidak sampai muntah. Apakah itu tandanya penyakit gerd saya kambuh lagi ya dok? Berapa jarak antara makan durian dengan mengkonsumsi obat yang benar dok? Saya takut jika mengkonsumsi obat masih ada durian di lambung say dok. Apakah perlu minum obat lagi seperti lansoprazole dan inpepsa dok? Saya sudah tidak minum obat itu lagi sudah 2 minggu dan hanya mengkonsumsi magalat.dan bagaimana aturan minum 3 obat tersebut apakah boleh secara bersamaan? saya baca penyerapan lansoprazole bisa terhambat oleh magalatterima. mohon penjelasannya dok, terimakasih.