March 30, 2020 17:18
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore,
Apakah perut juga mengalami kram?
Jika keluar flek darah, maka sebaiknya Anda beristirahat total.
Apabila tidak ada rasa sakit atau kram pada perut biasanya tidak berbahaya.
jadi sementara ini istirahat total sambil melihat flek yang terjadi, apakah semakin bertambah banyak atau cenderung berhenti.
Tanda bahaya:
- kram
- pendarahan makin banyak
- mengalami demam
Apabila ada tanda bahaya segera ke dokter ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo apa sudah pernah diperiksakan ke dokter sebelumnya?
Adanya flek2 pada kehamilan trimester ketiga dapat disebabkan oleh setelah berhubungan intim, adanya pemeriksaan vagina hingga gangguan pada serviks ataupun vagina.
Jika hanya berlangsung sementara dan sedikit maka anda tdk perlu kuatir, namun jika perdarahan berupa darah segar ataupun disertai nyeri perut maka sebaiknya segera memeriksakan diri.
untuk sementara sebaiknya lebih banyak beristirahat, hindari aktivitas fisik berat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
sudah berapa hari?
kapan terakhir kali berhubungan?
sebaiknya istrahat yang cukup, hindari aktivitas terlalu berat, jika ingin berhubungan mainkan di posisi.
apabila fleknya terus menerus segera periksakan ke dokter
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Keram tidak dok, cuma pas dibawa melangkah otot dibawah perut agak ngilu, gerakan bayi aktif. Flek warna coklat. Baru hari ini. Saya bingung antara ke dokter sekarang atau bedrest dulu dok. Mohon sarannya dok
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Pada kehamilan yang semakin besar normal jika mengalami pegal atau rasa ngilu pada perut bagian bawah.
Jika bayi masih aktif dan perdarahan tdk banyak bisa bedrest dulu, namun tetap diperlukan pemeriksaan ke dokter kandungan untuk memastikan kondisi kandungan anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
terasa ngilu bagian bawah termasuk hal yg wajar karena ada perubahan beban antara saat ini dengan sebelum hamil, jika flek hanya sedikit dan tidak ada kluhan lainnya maka anda bisa istirahat terlebih dahulu, apabila ada keluhan lain segera ke dokter yaa,
kapan jadwal kontrol ulang?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Anda bisa bedrest dulu di rumah, sambil mengamati. Jika gejala memberat, ada kram dan pendarahan terus menerus, maka sebaiknya diperiksakan.
Mengingat saat ini juga sedang ada pandemi COVID-19, maka periksa apabila memang sangat diperlukan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya hamil 28 minggu, kluar flek coklat tp tidak nyeri hanya klo dibawa jalan kayak pegel abis olahraga . Apa baik2 sj dok
Dok saya hamil 28 minggu, kluar flek coklat tp tidak nyeri hanya klo dibawa jalan kayak pegel abis olahraga . Apa baik2 sj dok