March 20, 2019 21:47
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Terimakasih telah bertanya di Honestdocs.
Untuk keluar nya flek ketika setelah selesai berhubungan badan dapat saja terjadi pada waktu pertama-tama melakukan hubungan. Hal tersebut dapat diperngaruhi karena beberapa kemungkinan. Salah satunya bisa disebabkan karena adanya robekan pada selaput dara yang terjadi yang membuat adanya perdarahan yang terjadi. Selain itu juga karena adanya peradangan atau iritasi di area sekitar mukosa liang vagina yang menyebabkan adanya perdarahan , karena kurang nya licin karena faktor kurangnya cairan semen pada laki-laki (berguna sebagai pelumas) dan juga cairan pada vagina ketika berhubungan juga kurang, sehingga menyebabkan iritasi yang terjadi dan menyebabkan perdarahan. Jika gejala seperti ini masih berlangsung dan juga tidak ada perbaikan saya sarankan untuk coba diperiksakan untuk memastikan penyebab yang mungkin terjadi agar dapat di tatalaksana lebih lanjut sesuai dengan indikasi klinis yang anda alami ya..
Semoga informasi ini dapat bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dok. Saat ini usia saya 25 tahun. Saya pengantin baru dan ketika saya berhubungan dengan suami selalu keluar bercak darah. Awalnya darah yang keluar cukup banyak, namun setelah 4 atau 5 kali berhubungan tetap keluar darah, dan frekuensinya tidak sesering dulu, mungkin 1 atau 2 minggu sekali. Yang ingin saya tanyakan pada dokter, apakah ini normal atau ada gejala penyakit lain dok? Terimakasih
Permisi dok. Saat ini usia saya 25 tahun. Saya pengantin baru dan ketika saya berhubungan dengan suami selalu keluar bercak darah. Awalnya darah yang keluar cukup banyak, namun setelah 4 atau 5 kali berhubungan tetap keluar darah, dan frekuensinya tidak sesering dulu, mungkin 1 atau 2 minggu sekali. Yang ingin saya tanyakan pada dokter, apakah ini normal atau ada gejala penyakit lain dok? Terimakasih