April 07, 2019 12:11
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
memang untuk skoliosis tidak selalu harus dioperasi tergantung keparahan dan derajat pembengkokannya.
sebaiknya diperiksa kembali ke dokter ortopedi, bila sudut atau pembengkokannya terlalu berat biasanya akan disarankan operasi.
namun pada derajat bengkok yang ringan biasanya tidak perlu.
sedangkan untuk kejang sebaiknya dikonsultasikan ke dokter saraf, karena kemungkinan tidak berhubungan dengan skoliosisnya.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. gunakan tas dengan posisi bergantian, jangan hanya di satu posisi, tukar dari kiri ke kanan, slempang kiri, slempang kanan, ataupun menggunakn back pack agar berat beban seimbang
2. jaga postur saat duduk dan tidur
3. olahraga renang sudah baik boleh dilanjutkan
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter tulang/ ortopedi terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum. Selamat malam, dok. Sejak akan masuk SMP saya menderita skoliosis, dok. Tidak tahu juga apa penyebabnya, tapi sejak 9 bulan saya punya riwayat penyakit kejang dok. Ketika saya kelas 9, saya sempat menggunakan bress tapi hanya 1 bulan karena dada saya terasa sesak. Sekarang kalau saya ada waktu luang, saya sempatkan terapi renang untuk tulang, dok. Skoliosis saya pun berkurang, terakhir dicek ke dokter spesialis sih berkurang sekitar 30 derajat. Apa skoliosis dapat sembuh tanpa operasi, dok? Tadinya saya berniat untuk operasi tulang setelah lulus SMA sehingga akan menunda kuliah. Mending bagaimana ya dok? Tolong beri saya saran, dan solusi terbaik. Terima kasih, dok. Wassalamualaikum.
Assalamualaikum. Selamat malam, dok. Sejak akan masuk SMP saya menderita skoliosis, dok. Tidak tahu juga apa penyebabnya, tapi sejak 9 bulan saya punya riwayat penyakit kejang dok. Ketika saya kelas 9, saya sempat menggunakan bress tapi hanya 1 bulan karena dada saya terasa sesak. Sekarang kalau saya ada waktu luang, saya sempatkan terapi renang untuk tulang, dok. Skoliosis saya pun berkurang, terakhir dicek ke dokter spesialis sih berkurang sekitar 30 derajat. Apa skoliosis dapat sembuh tanpa operasi, dok? Tadinya saya berniat untuk operasi tulang setelah lulus SMA sehingga akan menunda kuliah. Mending bagaimana ya dok? Tolong beri saya saran, dan solusi terbaik. Terima kasih, dok. Wassalamualaikum.