March 30, 2019 20:58
Dijawab oleh
Ditha Pratiwi (dr)
Halo, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Rasa mengganjal pada daerah anus dapat disebabkan oleh banyak hal. Untuk memastikannya diperlukan anamnesis (wawancara) dan pemeriksaan fisik guna mencari tahu secara detail apa yang terjadi pada Anda. Pemeriksaan penunjang juga mungkin saja direkomendasikan oleh dokter. Rasa mengganjal pada anus dapat disebabkan oleh benjolan pada dinding anus, baik itu disebabkan oleh hemoroid atau oleh sebab lainnya. Untuk kasus hemoroid itu sendiri, dari jenisnya ada hemoroid interna dan eksterna. Pada hemoroid interna, benjolan tidak nampak atau teraba dari luar.
Kami menyarankan untuk Anda berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui penyebabnya dan mendapat tatalaksana berikutnya.
Demikian penjelasan saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dok, saya mau tanya. Dari kemarin saya bersin-bersin terus. Namun, dari tadi sehabis maghrib sampai sekarang, setiap saya bersin terasa ada yang mengganjal di lubang anus saya. Jadi, pas saya bersin terasa ada yang mau keluar dari anus. Waktu saya cek, itu bukan ambeien atau sakit perut, tapi rasanya sakit di bagian dalam. Kira-kira itu kenapa ya dok?
Permisi dok, saya mau tanya. Dari kemarin saya bersin-bersin terus. Namun, dari tadi sehabis maghrib sampai sekarang, setiap saya bersin terasa ada yang mengganjal di lubang anus saya. Jadi, pas saya bersin terasa ada yang mau keluar dari anus. Waktu saya cek, itu bukan ambeien atau sakit perut, tapi rasanya sakit di bagian dalam. Kira-kira itu kenapa ya dok?