December 09, 2019 17:36
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Usia anak anda berapa?
Sejak kapan alami ini?
Sehari minum berapa liter?
Berapa kali bak dalam sehari?
Anak tampak dehidrasi?
Anak lemas?
Bila anak banyak minum, tentu bukan hal yang patut dikawatirkan. Jika memungkinkan untuk menghitung cairan yang masuk dan keluar.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
halo selamat sore,
Anak dapat kencing banyak bila minum air banyak. Bila keluhannya rewel saat kencing, itu dicurigai adanya infeksi saluran kemih.
Penyebab lain yang bisa menyebabkan anak kencing banyak adalah diabetes insipidus. Saya sarankan untuk diperiksakan ke dokter anak ya untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Anak tidak mengeluh saat kencing, tp dlm 24 jam mungkin bs puluhan kali kencingnya. Agak lemas seperti saat sehat. Sebelumnya anak demam jg.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Baik. Bila demikian, sebaiknya segera anak dibawa ke UGD. Anak lemas bisa meruoakan tanda dehidrasi akibat produksi kencing berlebih yang tidak diseimbangi dengan intake cairan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Jika anak anda lemas, demam juga perlu di bawa ke dokter untuk memastikan kekurangan cairan atau tidak
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Anak saya sudah 3 hari ini sering buang air kecil, usianya 2 tahun 4 bulan. Apa penyebabnya dan apa penanganan tepatnya ya dok?
Anak saya sudah 3 hari ini sering buang air kecil, usianya 2 tahun 4 bulan. Apa penyebabnya dan apa penanganan tepatnya ya dok?