April 08, 2019 23:35
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebaiknya sisk ikan yang menyangkut tidak diabaikan walaupun saat ini tidak nyeri, karena dikhawatirkan apabila menetap akan semakin mengiritasi tenggorokan dan menjadi sumber infeksi. Untuk mengatasinya, dapat mencoba menelan sekepal nasi sekaligus agar sisik ikan dapat turun. Apabila masih belum dapat diatasi, sebaiknya memeriksakan ke dokter THT agar sisik ikan dapat diekstraksi/ dikeluarkan dengan alat.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Beberapa cara untuk mengatasi sisik ikan yang mengganjal, di antaranya:
-Mencoba untuk batuk
Cara pertama yang bisa kita lakukan untuk mengeluarkan duri ikan yang tersangkut ini adalah dengan mencoba untuk batuk sekeras mungkin.
-Menelan sekepal nasi
Jika batuk tidak bisa membantu mengeluarkan duri ini, cobalah untuk menelan bola-bola nasi tanpa dikunyah terlebih dahulu. Bola-bola nasi ini diharapkan akan mendorong duri ini terlepas dari tenggorokan dan masuk ke dalam saluran pencernaan. Hanya saja, pastikan untuk tidak menelan bola nasi yang terlalu besar karena bisa memicu tersedak.
-Minum air garam
Cara lain yang bisa kita lakukan untuk menghilangkan duri yang tersangkut adalah meminum air yang sudah diberi campuran garam.
-Menelan marshmallow
Kunyahlah beberapa marshmallow namun usahakan agar tidak sampai halus. Setelahnya, telan marshamallow tersebut. Tekstur tebal dan kenyal dari marshmallow ini diharapkan bisa membuat duri menempel dan ikut terbawa ke saluran pencernaan.
-Makan buah pisang
Bisa menelan beberapa potong buah pisang. Tekstur lengket buah pisang diharapkan bisa menarik duri ini terlepas dari kerongkongan dan ikut masuk ke dalam perut.
Jika berbagai cara tersebut tidak bisa mengeluarkan duri dari kerongkongan, segeralah memeriksakan hal ini ke dokter untuk mendapatkan solusi yang tepat. Jangan biarkan duri ini terus tersangkut karena bisa menyebabkan pembengkakan atau iritasi.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Di tenggorokan saya nyangkut sisik ikan dok, gimana ya cara ngilanginnya, karena sudah banyak cara saya lakukan masih tidak bisa
Di atas tengorokan saya ada sisik ikan ..apapun craa sudah d lakukan tapi masih aja menempell
Di tengorokan saya terdapat sisik ikan yang menyangkut dok. Tidak sakit, hanya terasa mengganjal. Apa bahaya dok? Bagaimana menghilangkannya?
Di tengorokan saya terdapat sisik ikan yang menyangkut dok. Tidak sakit, hanya terasa mengganjal. Apa bahaya dok? Bagaimana menghilangkannya?