April 03, 2019 06:10
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih atas pertanyaannya
Coba saya bantu jelaskan mengenai benjolan ya.
Bonjolan atau yang dikenal dalam dunia kedokteran sebagai tumor merupakan manifestasi dari proses yang kompleks dari dalam kulit dan jaringan sekitarnya. Benjolan sendiri sangat bervariasi dalam karakteristik , penyebab maupun penanganannya. Umumnya kami membagi benjolan menjadi 2 yaitu ganas atau jinak.
Penyebab benjolan dapat dilihat sebagai berikut :
1. Pertumbuhan sel abnormal yang jinak (lipoma / ateroma)
2. Pertumbuhan sel abnormal yang ganas (kanker)
3. Tersumbatnya kelenjar pada kulit (jerawat / biang keringat)
4. Adanya fokal infeksi dibawah kulit (jerawat / bisul)
5. Pertumbuhan jaringan parut (kapalan)
Pada umumnya benjolan yang tidak bertumbuh cepat, bertepi tegas dan tidak bertambah banyak dapat dikategorikan sebagai tumor jinak yang tidak memerlukan penanganan yang segera. Benjolan yang nyeri , kemeraha dan disertai dengan riwayat terluka tusuk umumnya disebabkan oleh infeksi dan sebaiknya ditangani segera sebelum infeksi meluas. Benjolan yang berwarna putih , keras dan terasa tebal pada daerah bekas terluka atau di daerah yang rawan terkena gesekan seperti telapak kaki umumnya disebabkan oleh jaringan parut / kapalan dan tidak memerlukan penanganan selain kosmetik.
Lebih lanjut pertanyaan lanjutan untuk menegakan diagnosis seperti :
1. Sudah berapa lama muncul benjolan ?
2. Seberapa cepat pertumbuhan benjolan ?
3. Apakah warna dari benjolan ?
4. Apakah ada nyeri ?
5. Apakah benjolan keras / lunak ?
Mengingat lokasi dari benjolan yang berada di ketiak, memastikan jenis , penyebab dan terapi untuk benjolan diperlukan untuk menegakan diagnosis.
Karena pada saudara ada rasa nyeri pada benjolan, kemungkinan lebih mengarah ke infeksi kulit seperti bisul, dan mungkin diperlukan antibiotika.
saya menyarankan anda memeriksakan diri ke dokter umum / spesialis bedah terdekat.
Semoga membantu, banyak terima kasih :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok ketiak saya yang kanan ada benjolan kalau ditekan sakit, pertama kali muncul sekitar 6 tahun lalu dan rasa sakitnya hilang timbul tapi sangat jarang kambuh, kemudian 2 tahun terakhir ini sering sakit dan nambah benjolan kecil disampingnya dan keduanya kalau ditekan terasa sakit. Apa itu penyakit berbahaya dok?
Dok ketiak saya yang kanan ada benjolan kalau ditekan sakit, pertama kali muncul sekitar 6 tahun lalu dan rasa sakitnya hilang timbul tapi sangat jarang kambuh, kemudian 2 tahun terakhir ini sering sakit dan nambah benjolan kecil disampingnya dan keduanya kalau ditekan terasa sakit. Apa itu penyakit berbahaya dok?