March 21, 2019 11:48
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Terimakasih sudah bertanya di Honestdocs :)
Untuk penentuan diagnosa hipertensi harus dikategorikan berdasarkan pemeriksaan tekanan darah dari 3x hasil dari waktu berbeda , dimana kondisi ini tidak dalam keadaan kelelahan ataupun post olahraga, sebaiknya untuk penatalaksanaan hipertensi harus atas pengawasan ketat dari dokter penyakit dalam. Dimana harus dikontrol ulang kembali setelah beberapa lama anda melakukan penatalaksanaan untuk hipertensi tersebut ya.
Untuk sementara yang dapat anda lakukan adalah, jaga pola hidup sehat dengan menghindari makanan yang tinggi kolesterol dan juga tinggi garam, serta lakukan olahraga teratur dan hindari rokok dan alkohol, agar pembuluh darah dalam keadaan baik dan juga jantung berfungsi dengan sehat ya..
Semoga informasi dari saya bermanfaat :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok! Saya wanita usia 41 tahun. Saya bingung dengan tekanan darah saya. Waktu saya tensi di RS A hasilnya 110-125, pernah tensi saya 90. Belakangan ini saya melakukan tensi di RS B dan hasilnya 135 - 140. Saya disarankan minum obat amlodhine 5mg. Sepengetahuan saya bila sudah minum obat darah tinggi harus mengkonsumsinya seumur hidup. Apa yang harus saya lakukan dengan tensi yang berbeda ini dok? Terimakasih dok.
Halo dok! Saya wanita usia 41 tahun. Saya bingung dengan tekanan darah saya. Waktu saya tensi di RS A hasilnya 110-125, pernah tensi saya 90. Belakangan ini saya melakukan tensi di RS B dan hasilnya 135 - 140. Saya disarankan minum obat amlodhine 5mg. Sepengetahuan saya bila sudah minum obat darah tinggi harus mengkonsumsinya seumur hidup. Apa yang harus saya lakukan dengan tensi yang berbeda ini dok? Terimakasih dok.