January 03, 2021 10:06
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
Halo
selamat pagi
terima kasih telah bertanya pada honestdocs
-Berapa usia anda saat ini? Berat badan anda?
-Obat apa yang anda sering konsumsi?
-Apakah ada riwayat alergi obat?
-Apakah anda ada keluhan, sehingga anda harus tutin mengkonsumsi obat tersebut?
Mohon lengkapi keterangan, agar kami dapat membantu menjawab pertanyaan anda. Setiap obat tentu memiliki efek samping seperti pusing dan mual, apalagi bila dikonsumsi tidak sesuai anjuran.
Selain memiliki efek samping, bisa juga terjadi reaksi alergi pada penggunaan obat tertentu. Oleh sebab itu, sebaiknya berkonsultasilah dengan dokter secara langsung
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Prinindita Artiara Dewi (dr.)
Halo
Mengkonsumsi obat warung sebenarnya dibolehkan asalkan tetap melihat brosur dan petunjuk yg ada ya. Misalnya yg harus dilihat adalah indikasi obat apakah sesuai dg keluhan penyakit? Misal pusing, badan pegal. Kemudian lihat dosisnya, jika disarankan diminum 3x sehari 1 tablet harus sesuai dg petunjuk dan kalau belum sembuh harus periksa ke dokter langsung. Lalu lihat efek samping nya, efek samping bisa bermacam2 tergantung jenis obatnya, namun yg paling sering adalah mual, muntah, nyeri lambung. Jadi benar kata rekan saya diatas, harus melaporkan informasi yg jelas seperti nama obatnya, dsb. Jika terjadi efek samping tersebut dan tidak bisa ditoleransi lagi segera hentikan minum obat nya dan segera periksa ke dokter terdekat ya.
Salam
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hallo dok selamat pagi, saya mau nanya apakah terlalu sering mengkonsumsi obat"an warung ada efek sampingnya??salah satu efek sampingnya pusing dan mual apakah benar dok?? Terimakasih seblmnya dok mohon di jawab
Hallo dok selamat pagi, saya mau nanya apakah terlalu sering mengkonsumsi obat"an warung ada efek sampingnya??salah satu efek sampingnya pusing dan mual apakah benar dok?? Terimakasih seblmnya dok mohon di jawab