March 26, 2020 00:53
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo jika terjadi penetrasi maka resiko kehamilan tetap ada.
Kehamilan dapat terjadi jika ada 1 sperma yang membuahi sel telur di tuba falopi saat masa subur.
Sperma sendiri ada dalam cairan ejakulasi, pada beberapa kasus juga ditemukan pada cairan praejakulasi.
Untuk itu jika ingin mencegah kehamilan sebaiknya menggunakan pengaman seperti kondom yg jg dapat mencegah penyakit menular seksual ataupun alat kontrasepsi lain
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tapi kan dok kemaluannya sudah kering walaupun tidak dicuci,dan penetrasi juga tidak lama karena pacar saya mengeluh sakit karena masih baru pertama kali
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Ya, jika anda dapat memastikan bahwa tidak ada sperma yg masuk ke dalam vagina maka kehamilan tidak akan terjadi.
Namun adanya penetrasi penis ke dalam vagina sendiri tetap memiliki resiko terjadinya kehamilan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
Terimakasih atas pertanyaan Anda.
Berdasarkan keterangan yang anda sampaikan, maka masih ada kemungkinan hamil.
Alasannya, karena penis masuk ke dalam vagina. Bisa jadi sperma ikut masuk, baik bekas ejakulasi sebelumnya ataupun melalui precum yang tidak disadari.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
sperma yang masih tertinggal saat terjadi ejakulasi diluar, bisa saja ikut masuk ke dalam. dan kehamilan mungkin saja terjadi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter,kemarin saya berhubungan seks dengan pacar saya,pertama kami oral seks sampai saya ejakulasi,lalu sehabis itu kita jeda sekitar 15 menit tapi tidak saya cuci kemaluan saya,setelah itu kami penetrasi,tetapi saya tidak merasakan ejakulasi atau praejakulasi sama sekali,apakah itu bisa hamil dok?
Dokter,kemarin saya berhubungan seks dengan pacar saya,pertama kami oral seks sampai saya ejakulasi,lalu sehabis itu kita jeda sekitar 15 menit tapi tidak saya cuci kemaluan saya,setelah itu kami penetrasi,tetapi saya tidak merasakan ejakulasi atau praejakulasi sama sekali,apakah itu bisa hamil dok?