April 30, 2019 17:37
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam, terima kasih atas pertanyaan anda di honestdocs.
sebelum menjawab pertanyaan Anda ada beberapa hal yang ingin saya tanyakan agar jawabannya nanti lebih terarah:
1. Berapa usia ibu Anda?
2. Sejak kapan ibu anda mengalami keluhan tersebut?
3. Apakah tangan yang sulit dikepalkan tersebut terjadi di setiap hari atau hanya terkadang saja?
4. Kapan waktu paling sering terjadinya apakah pagi hari atau sepanjang hari?
5. Apakah sulit digenggamkan tersebut akibat rasa sakit
saat hendak digenggam kan? Atau hanya karena kekakuan?
6. Mengenai tangan bergetar apakah ketika sulit di genggam kan selalu disertai dengan bergetar?
7. Apakah ada keluhan sering berkeringat dan gugup?
Secara umum, untuk dapat menentukan obat ataupun bahan alami yang berguna untuk mengatasi masalah tersebut harus diketahui terlebih dahulu apa masalahnya. Dalam istilah medis diagnosis penyakit harus diketahui terlebih dahulu.
Oleh sebab itu, akan lebih baik jika diperiksa oleh dokter secara langsung. Di sini kami akan berusaha membantu semampu kami dengan memberikan beberapa kemungkinan.
Demikian jawaban dari saya, dan ditunggu jawaban dari Anda. Terimakasih.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, ibu saya tangannya tdk bisa di kepalkan.. terkadang bergetar sendiri.. obat alami atau obat kimia apa yg harus di konsumsi dok?
Dok, ibu saya tangannya tdk bisa di kepalkan.. terkadang bergetar sendiri.. obat alami atau obat kimia apa yg harus di konsumsi dok?