April 03, 2020 06:45
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
Infeksi saluran kemih ditandai dengan rasa sakit saat buang air kecil, dorongan kuat dana sering ingin buang air kecil namun yang keluar sedikit, nyeri bagian perut bawah, dan terkadang demam.
Mengenai Obat yang Anda sebutkan, itu merupakan antibiotik yang termasuk dalam golongan obat keras. Sebaiknya anda konsultasikan dengan dokter secara langsung terlebih dahulu agar dilakukan pemeriksaan sehingga Anda dapat membeli obat tersebut dengan resep.
Saran untuk saat ini Perbanyaklah minum air putih dan jangan menunda buang air kecil.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi
Obat antibiotik tidak dapat dijual bebas tanpa resep dokter. Sebaiknya periksakan kembali ke dokter agar pemilhan antibiotik jg tepat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Hal selamat pagi,
Infeksi saluran kemih seringkali ditandai dengan gejala peningkatan berkemih, rasa BAK anyang-anyangan, rasa sakit saat berkemih dan lainnya. Untuk memastikan kondisi Anda, sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter agar dapat diberikan pilihan obat yang tepat untuk Anda. Penggunaan antibiotik harus digunakan dengan durasi dan dosis yang tepat, dan tidak dapat dikonsumsi secara sembarangan karena akan berdampak pada tubuh. Sebagai penanganan awal, kami anjurkan Anda untuk perbanyak minum air putih dan hindari kebiasaan menahan BAK.
Semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
hai, terimakasih atas pertanyaannya
Infeksi salurn kencing adalah peradangan pada saluran kemih yang sering disebabakn oleh bakteri. Ada beberapa gejala yang dapat ditimbulkan dari infeksi saluran kemih/kencing:
- anyang-anyangan
- perut bagian bawah nyeri
- kadang disertai nyeri bagian punggung dan demam
- nyeri saat buang air kecil
Hal-hal yang dapat anda lakukan untuk mengurangi gejala antara lain:
- minum air putih yang cukup, pada orang dewasa sehat 2 liter per hari
- jangan sering menahan kencing
- memakai celana dalam tidak terlalu ketat dan berbahan katun
- mengompres bagian perut yang sakit dengan air hangat 10-15 menit
Cefiixim merupakan jenis antibiotik, pemakaiannya harus sesuai indikasi dan dengan resep dokter ya. Sebaiknya anda periksakan diri ke dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsi obat tersebut.
Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pagi, saya pria berumur 20 tahun. November lalu saya didiagnosis mengalami infeksi saluran kemih dikarenakan memakan jengkol dan sembuh pada desember. Sekarang saya mengalami gejala yang serupa seperti ingin buang air kecil namun tidak keluar,obat yang saya konsumsi pada saat itu cefixime trihydrate 200mg. Apakah obat ini bisa saya beli di apotik tanpa resep dokter?
Pagi, saya pria berumur 20 tahun. November lalu saya didiagnosis mengalami infeksi saluran kemih dikarenakan memakan jengkol dan sembuh pada desember. Sekarang saya mengalami gejala yang serupa seperti ingin buang air kecil namun tidak keluar,obat yang saya konsumsi pada saat itu cefixime trihydrate 200mg. Apakah obat ini bisa saya beli di apotik tanpa resep dokter?