March 29, 2019 15:36
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Keluhan yang anda rasakan bisa saja disebabkan oleh beberapa hal seperti imbalans hormon yang disebabkan oleh faktor seperti kehamilan, emosional, stres, infeksi, atau faktot biologis lainnya.
Beberapa gejala yang menandakan adanya kehamilan seperti tidak terjadinya menstruasi, payudara terasa sakit, gangguan mood dan perilaku, perut terasa tidak nyaman, ngidam, dan lainnya. Untuk memastikan kehamilan anda dapat anda lakukan pemeriksaan sederhana seperti test pack atau pemeriksaan lebih lanjut seperti pemeriksaan hormon HcG yang dapat anda periksakan di laboratorium terdekat.
Kondisi lain yang dapat menyebabkan keluhan serupa seperti adanya penyakit radang panggul, kehamilan ektoptik, imbalans hormon yang disebabkan oleh hal lain diluar kehamilan, dan lainnya.
Apabila keluhan anda masih anda rasakan dan tidak berkurang, periksakan diri anda di praktik dokter umum terdekat atau praktik dokter spesialis kandungan terdekat.
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter saya seorang wanita berusia 26th, saya baru menikah 3 minggu yang lalu. Pda minggu lalu saya mengeluhkan badan pegal2, flu, perut kembung dan diare, mulut rasanya asam seperti ada logamnya, tidur tidak nyenyak, payudara rasanya sakit, pusing&migren, air liur juga terasa lebih banyak dari biasnya, flek seperti noda darah, keluhan itu saya alami berhari2. Saya curhat dengan keluarga, merka mengatakan bahwa saya hamil apalagi saya juga telat 3 hari haidnya. Keesokan harinya keluhan itu tiba2 hilang yang ada hanya payudara sakit dan kram pada perut bagian bawah, selama seharian rasanya dan besoknya masih kram bahkan semakin sakit, siang harinya ada darah berwarna coklat tapi hanya sedikit sore harinya yang keluar berwarna pink&sedikit tapi semakin sore malah semakin banyak seperti sedang haid sampai saat ini masih keluar disertai kram dan tegang pada perut, saya juga melakukan tes pack. Ada apakah dengan saya dok? apa itu faktor dari hormon/menstruasi/rahim?. Mohon penjelasannya dok. Terima kasih
Dokter saya seorang wanita berusia 26th, saya baru menikah 3 minggu yang lalu. Pda minggu lalu saya mengeluhkan badan pegal2, flu, perut kembung dan diare, mulut rasanya asam seperti ada logamnya, tidur tidak nyenyak, payudara rasanya sakit, pusing&migren, air liur juga terasa lebih banyak dari biasnya, flek seperti noda darah, keluhan itu saya alami berhari2. Saya curhat dengan keluarga, merka mengatakan bahwa saya hamil apalagi saya juga telat 3 hari haidnya. Keesokan harinya keluhan itu tiba2 hilang yang ada hanya payudara sakit dan kram pada perut bagian bawah, selama seharian rasanya dan besoknya masih kram bahkan semakin sakit, siang harinya ada darah berwarna coklat tapi hanya sedikit sore harinya yang keluar berwarna pink&sedikit tapi semakin sore malah semakin banyak seperti sedang haid sampai saat ini masih keluar disertai kram dan tegang pada perut, saya juga melakukan tes pack. Ada apakah dengan saya dok? apa itu faktor dari hormon/menstruasi/rahim?. Mohon penjelasannya dok. Terima kasih