September 29, 2019 00:04
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo apakah luka sudah dibersihkan?
apakah anda sudah memeriksakan kondisi ke klinik/rumah sakit?
luka tusuk akibat jarum terutama yang berkarat merupakan resiko terjadinya infeksi terutama tetanus. namun kondisi ini juga tergantung dari kedalaman luka yang terjadi
keluhan awal dapat berupa rasa nyeri atau kesemutan di area bekas tusukan.
sehingga saya sarankan anda membersihkan luka dan mendapat suntikan tetanus untuk pencegahan.
untuk penanganan awal di rumah sebaiknya:
- bersihkan luka dengan air mengalir
- anda juga dapat membersihkan dengan providon iodin sebagai antiseptik
- kemudian periksakan kondisi ke klinik untuk penanganan lebih lanjut
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok saya tadi pagi tertusuk jarum karatan di telapak kaki kanan.. dan dibuat jalan sakit rasanya yg bekas tusukan tadi..apa yang saya lakukan dok?
Halo dok saya tadi pagi tertusuk jarum karatan di telapak kaki kanan.. dan dibuat jalan sakit rasanya yg bekas tusukan tadi..apa yang saya lakukan dok?