April 10, 2019 19:11
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, sudah berapa lama anda demam? Apakah sudah diperiksa di dokter?
Bila anda demam, itu menandakan adanya pyrogen di dalam tubuh. Pyrogen adalah senyawa yang diproduksi bakteria/ virus yang dapat meningkatkan suhu tubuh dengan membuat termostat tubuh di otak untuk menaikkan suhu nya. Tubuh kemudian merespons dan menaikkan suhu dengan berbagai cara seperti menggigil, dan ini yang menyababkan demam. Ketika anda memberikan obat demam atau penurun panas, obat tersebut menangkal pyrogen yang beredar di darah, dan mengembalikan termostat tubuh ke suhu semula. Maka tubuh akan merespons untuk mendinginkan kembali tubuh, dan cara yang paling efektif adalah dengan berkeringat. Ini sama seperti kita berkeringat saat berolahraga, dimana tubuh menurunkan suhu tubuh yang meningkat akibat aktivitas fisik.
Demikian penjelasan dari saya, semoga bermanfaat dan mudah dimengerti. SIlahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Sekian penjelasan dari saya, semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila masih kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dokter. Saya memiliki keluhan. Dalam 3 malam berturut-tururt ini saya berkeringat pada saaat tidur. Pada saat ini saya memang sedang mengkonsumsi obat demam. Kira-kira hal ini kenapa ya dok? Mohon bantuannya. Terima kasih
Selamat pagi dokter. Saya memiliki keluhan. Dalam 3 malam berturut-tururt ini saya berkeringat pada saaat tidur. Pada saat ini saya memang sedang mengkonsumsi obat demam. Kira-kira hal ini kenapa ya dok? Mohon bantuannya. Terima kasih