March 30, 2019 08:22
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Keguguran tanpa kuret hanya diperbolehkan jika seluruh isi kandungan sudah keluar dan tidak ada jaringan janin atau plasenta yang tertinggal di dalam rahim.
Pada usia kehamilan masih kurang dari 10 minggu, jaringan janin atau plasenta yang tertinggal di dalam rahim akan keluar secara alami dalam waktu satu atau dua minggu. Proses ini dapat juga dibantu dengan pemberian obat-obatan oleh dokter, bila dirasa perlu.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih sudah bertanya pada honestdocs
Apakah anda sudah periksakan ke dokter kandungan untuk dilakukan usg?
Bila belum, sebaiknya anda periksakan terlebih dahulu. Bila masih ada sisa, tentu perlu dilakukan kuretase untuk membersihkan.
Semoga jawaban ini bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam, Dok, saya wanita berusia 23 tahun, dan saya mengalami keguguran dengan usia kandungan selama 3 minggu. Namun, saya hanya pendarahan selama 1 hari, Dok, yaitu saat saya bangun tidur di pagi hari dan jam 19.00 saya sudah tidak pendarahan lagi. Apakah janin di kandungan saya sudah keluar seluruhnya, Dok? Mohon informasinya, terima kasih.
Selamat malam, Dok, saya wanita berusia 23 tahun, dan saya mengalami keguguran dengan usia kandungan selama 3 minggu. Namun, saya hanya pendarahan selama 1 hari, Dok, yaitu saat saya bangun tidur di pagi hari dan jam 19.00 saya sudah tidak pendarahan lagi. Apakah janin di kandungan saya sudah keluar seluruhnya, Dok? Mohon informasinya, terima kasih.