April 09, 2019 11:55
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
obat yang anda gunakan adalah obat untuk menurunkan tekanan pada bola mata, dan obat untuk anti radang.
Walaupun ada kemungkinan dari efek samping obat tersebut, kemungkinan gejala dari penyakit anda juga tidak dapat disingkirkan (kemungkinan penyakit anda mengarah ke glaukoma / peningkatan tekanan pada bola mata).
Saya sarankan sebaiknya kontrol kembali kepada dokter mata anda bila ada ketidaknyamanan diatas.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. hindari cahaya terang secara langsung, boleh menggunakan kacamata hitam
2. jaga higine mata, jangan dikucek dengan tangan
3. kurangi kegiatan yang menyebabkan mengejan seperti mengangkat beban berat, konstipasi (sulit BAB karena kurang serat dan air putih), dll.
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pagi dok maaf mengganggu saya punya sedikit keluhan dan mau berkonsultasi dengan dokter. Sebelumnya mata saya ini merah bengkak dan perih, ketika saya periksakan ke dokter, sudah diberi obat dan lalu saya gunakan. Sembuh namun pupil mata saya membesar. Setelah mengkonsumsi obat tersebut mata saya jadi aneh, tidak bereaksi terhadap cahaya yang saya coba berikan. Kepala saya menjadi gampang pusing, kalau melihat awan rasanya sangat silau. Mata saya ini minus, ketika saya coba memakai kacamata dan melihat dengan jarak dekat, pandangan saya kabur, tidak jelas, tapi pada jarak 50cm terlihat jelas. Kalau saya lepas kacamata saya minus, tapi kalau jarak dekat juga tidak keliahatan, jarak 30cm baru terlihat jelas. Apa yang terjadi dengan mata saya ini dok? Untuk info, ini obat yang saya gunakan : 1.Levobunolol hydrochloride 0,5% LIQUIFILM®, 2.Ophthalmic Solution 0,5%3.Econopred® (prednisolone acetate1%). Mohon dijawab ya dok terimakasih
Pagi dok maaf mengganggu saya punya sedikit keluhan dan mau berkonsultasi dengan dokter. Sebelumnya mata saya ini merah bengkak dan perih, ketika saya periksakan ke dokter, sudah diberi obat dan lalu saya gunakan. Sembuh namun pupil mata saya membesar. Setelah mengkonsumsi obat tersebut mata saya jadi aneh, tidak bereaksi terhadap cahaya yang saya coba berikan. Kepala saya menjadi gampang pusing, kalau melihat awan rasanya sangat silau. Mata saya ini minus, ketika saya coba memakai kacamata dan melihat dengan jarak dekat, pandangan saya kabur, tidak jelas, tapi pada jarak 50cm terlihat jelas. Kalau saya lepas kacamata saya minus, tapi kalau jarak dekat juga tidak keliahatan, jarak 30cm baru terlihat jelas. Apa yang terjadi dengan mata saya ini dok? Untuk info, ini obat yang saya gunakan : 1.Levobunolol hydrochloride 0,5% LIQUIFILM®, 2.Ophthalmic Solution 0,5%3.Econopred® (prednisolone acetate1%). Mohon dijawab ya dok terimakasih