April 11, 2020 00:45
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo apa ada riwayat gangguan lambung?
Pusing berputar bisa disebabkan vertigo yang dapat disertai keluhan mual muntah akibat gangguan telinga dalam.
Sementara nyeri perut dan sesak dapat disebabkan oleh gerd yaitu naiknya asam lambung yang dapat menyebabkan dada terasa panas, sesak hingga rasa mengganjal di tenggorokan dan mulut terasa asam, gangguan lambung/maag sendiri dapat disertai nyeri ulu hati atau perut bagian atas, kembung, betah hingga mual muntah.
Untuk mengatasi keluhan sementara sebaiknya
-tidur yang cukup, jika mengalami kurang tidur maka keluhan pusing juga dapat dialami
-biasakan makan di jam teratur
-makan dalam porsi kecil namun sering
-batasi makanan yang asam, pedas, kopi, alkohol
-hindari berbaring setelah makan
-hindari merokok dan kelola stres yang dapat memicu peningkatan asam lambung
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
halo
pada gangguan asam lambung memang dapat menyebabkan nafas menjadi sesak. namun harus dipastikan kembali untuk tidak makan pedas, berminyak, kopi, dan teh
dan pusing berputar dapat dikarenakan vertigo. obat yang mengandung betahistin dapat mengobatinya. pergilah ke dokter untuk diresepkan obatnya. namun anda harus cukup istirahat (tidur 8jam/hari)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
digali lagi juga apakah anda juga memiliki gangguan pada rasa cemas. sebab, gejalanya juga hampir serupa seperti:
-susah tidur
-sering merasa lelah
-adanya gangguan pencernaan
-sakit kepala
-dll
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya depresi apakah ada obat forgesic 50MG TramadolHCI
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
obat tersebut harus menggunakan resep.
cobalah ke psikoterapi untuk berkonsultasi bila keluhan depresi anda sudah mengganggu aktivitas anda. coba atur stres, istirahat cukup, olah raga, serta tetap makan yang teratur untuk menghindari depresi tersebut
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat pagi,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Apakah Anda tau faktor pencetus dari depresi Anda saat ini?
Gejala depresi apa yang Anda alami?
Sudah berapa lama mengalami depresi serta rasa sakit di perut?
Apa ada konsumsi obat?
Berdasarkan informasi yang diberikan, keluhan Anda dapat disebabkan akibat kenaikan asam lambung yang dapat menyebabkan sensasi terbakar di dada, sesak napas, perut tidak nyaman. Untuk mengurangi gejala ini, ada baiknya jika Anda mengurangi konsumsi kafein, hindari makanan pedas dan berlemak, perbanyak minum air putih, kurangi stress dan makan tepat waktu.
Sedangkan mengenai depresi, umumnya gejala depresi akan membaik setelah mengikuti psikoterapi atau menerima pengobatan. Sebelum memulai pengobatan, sebaiknya Anda berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter. Cobalah untuk berpikir positif, berolahraga secara teratur serta mengurangi stress Anda.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih atas pertanyaannya
Obat tamadol adalah obat anti nyeri dengan efek yang sangat kuat ya. Obat ini harus dikonsumsi dengan resep dokter. Anda dapat melakukan beberapa hal berikut untuk menurangi stress ya:
- meditasi
- yoga
- berekreasi dengan orang terdekat
- menonton film yang menghibur
Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam doc saya Bayu umur 27 tahun mo bertanya saya sering merasa perut sebelah kiri sakit,dan merasa sesak nafas dan nyeri di dada susah tidur karena perasaan saya seperti was was,dan akhir2 ini saya merasa lemas dan kepala seperti terputar2 kira2 saya ini sakit apa ya dok dulu pernah cek kesehatan kalau paru2, jantung smua sehat🙏🙏
Selamat malam doc saya Bayu umur 27 tahun mo bertanya saya sering merasa perut sebelah kiri sakit,dan merasa sesak nafas dan nyeri di dada susah tidur karena perasaan saya seperti was was,dan akhir2 ini saya merasa lemas dan kepala seperti terputar2 kira2 saya ini sakit apa ya dok dulu pernah cek kesehatan kalau paru2, jantung smua sehat🙏🙏