April 13, 2019 21:46
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
wa'alaikumussalâm
Selamat malam, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Perlu kita ketahui bahwa operasi caesar merupakan proses persalinan yang tidak normal, dimana rahim yang tadinya disayat dengan pisau operasi, kemudian darah yang keluar juga akan lebih banyak. Hal ini tidak terjadi pada persalinan normal.
Jadi tujuan kita mengetahui kapan ibu boleh hamil setelah operasi caesar (sesar), agar memberi kesempatan kepada rahim untuk menyambung dengan sempurna dan kokoh sepertisedia kala dan memberi waktu bagi tubuh secara umumuntuk memulihkan diri karena habis kehilangan darah yang banyak.
Sebagai aturan umum setelah operasi caesar, ibu boleh hamil lagi setelah 18 sampai 23 bulan. Sebenarnya ini juga menjadi waktu ideal yang direkomendasikan untuk wanita yang melahirkan secara normal.
Sangat perlu untuk membiarkan tubuh memulihkan dan mengisi kembali nutrisi yang hilang. Perlu juga diketahui bahwa wanita yang melahirkan melalui operasi caesar kehilangan darah dua kali lebih banyak (sekitar dua liter) dibanding wanita yang melahirkan secara normal.
Untuk informasi lebih lengkap dapat dibaca pada artikel honestdocs:
https://www.google.com/amp/s/www.honestdocs.id/kapan-boleh-hamil-lagi-setelah-operasi-caesar-sesar.amp
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ass wr wb dok , sy berumur 25th. Tgl 11 nov 2018 sy melahirkan caesar. Skrg sdh berjalan 5blnan pasca caesar.apa sy sdh boleh untuk hamil lagi ? Terimakasih
Ass wr wb dok , sy berumur 25th. Tgl 11 nov 2018 sy melahirkan caesar. Skrg sdh berjalan 5blnan pasca caesar.apa sy sdh boleh untuk hamil lagi ? Terimakasih