February 19, 2019 11:22
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo terimakasih sudah berkonsultasi di HonestDocs :)
untuk gejala yang anda sebut seperti puting menjadi agak sakit serta perut yang sering kram dan begah bisa menunjukan pada beberapa kemungkinan:
- Adanya kemungkinan anda memasuki fase pre menstruasi dimana ada perubahan hormon yang terjadi sehingga menyebabkan keluhan tersebut
- Kram dan begah perut karena adanya peningkatan asam lambung
- dan penyakit lainnya.
untuk kemungkinan hamil atau tidak nya, selama anda pernah melakukan hubungan seksual tentu akan ada kemungkinan untuk hamilo. Namun untuk tanda pasti kehamilan tidak bisa dipastikan karena setiap orang memiliki tanda kehamilan yang berbeda-beda, dari mual muntah perut tidak enak serta puting yang agak keras sampai yang tidak ada gejala sama sekali pun juga bisa. Jadi untuk jawaban anda mengenai apakah itu tanda dari kehamilan, tentu belum tentu seperti itu karena setiap orang bisa memiliki tanda kehamilan yang berbeda-beda,,
Semoga informasi dari saya bermanfaat yaa.. :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Malam, dok. Saya terakhir menstruasi tanggal 9 Juni '18, lalu melakukam hubungan intim tanggal 11 Juni '18. Sekarang ini puting saya terasa sakit. Perut saya juga sering kram dan begah. Apa itu tanda-tanda awal kehamilan, dok? Terima kasih.
Malam, dok. Saya terakhir menstruasi tanggal 9 Juni '18, lalu melakukam hubungan intim tanggal 11 Juni '18. Sekarang ini puting saya terasa sakit. Perut saya juga sering kram dan begah. Apa itu tanda-tanda awal kehamilan, dok? Terima kasih.