March 20, 2019 18:32
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Terimakasih sudah bertanya di HonestDOcs :)
Sebelumnya baiknya dipastikan terlebih dahulu dari penyebab terjadinya sering ngompol ini karena apa. Ada beberapa kemungkinan penyebabnya, bisa karena lemahnya otot pada saluran kencing yang menyebabkan mudahnya terjadi pengeluaran cairan secara tidak sadar, adanya infeksi saluran kencing yang terjadi yang menyebabkan mudah nya terisi dengan penuh pada kantung kencingnya sehingga proses berkemih lebih sering dan pada saat kondisi tidur tidak sadar mengalami pengeluaran cairan urine karena penuhnya kantung kencing tersebut, atau penyakit infeksi lainnya.
baiknya pada kondisi ini periksakan dulu ke dokter penyakit dalamuntuk dilakukan pemeriksaan fisik dan penunjang lain yang dibutuhkan agar dapat dicari tau dengan pasti penyebab yang mendasari bisa terjadinya seperti ini ya..
Semoga informasi dari saya bermanfaat :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore dokter. Saat ini usia saya genap 18 tahun, tetapi terkadang saya masih suka mengompol saat tidur siang atau malam. Ada beberapa pertanyaan yang ingin saya ajukan dok. Pertama, apakah penyebab dari kebiasaan mengompol ini, apakah ada kelainan pada kandung kemih atau karena faktor keturunan? Kedua, bagaimana cara supaya saya sembuh dari kebiasaan mengompol saat tidur? Terimakasih dok
Selamat sore dokter. Saat ini usia saya genap 18 tahun, tetapi terkadang saya masih suka mengompol saat tidur siang atau malam. Ada beberapa pertanyaan yang ingin saya ajukan dok. Pertama, apakah penyebab dari kebiasaan mengompol ini, apakah ada kelainan pada kandung kemih atau karena faktor keturunan? Kedua, bagaimana cara supaya saya sembuh dari kebiasaan mengompol saat tidur? Terimakasih dok