February 14, 2020 22:46
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
agar biduran tidak hilang timbul, anda harus menghindari faktor penyebabnya. anda harus periksakan apakah anda memiliki alergi, makanan, debu, bulu hewan, cuaca, dll (periksakan dilab, tes alergi )
bila sudah mengetahui penyebab, anda dapat menghindarinya agar tidak kambuh dan pemberian obat-obatan hanya untuk mengurangi gejala saja
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ivan (dr.)
Selamat malam,
Biduran ditangani dengan 2 cara, yang pertama adalah mengatasi gejala bidurannya saat kambuh, dan yang kedua adalah mencegah kambuh dengan menghindari pencetusnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam,
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Kaligata, Biduran atau urtikaria adalah kulit bentol kemerahan dan gatal yang terjadi akibat reaksi alergi terhadap suatu alergen (zat yang menyebabkan alergi) sehingga tubuh mengeluarkan histamin dan timbullah gejala tersebut.
Pada saat serangan atau gejala muncul, dapat diatasi dengan obat-obatan anti alergi seperti golongan antihistamin, contoh obatnya adalah Cetirizine, loratadine, atau CTM.
Setelah itu apabila sudah sembuh namun masih kambuh lagi dan lagi, berarti harus menghindari faktor resiko atau faktor pencetusnya.
Misalnya:
- makanan, terutama kerang, kacang tanah dan kacang-kacangan, susu, makanan laut, dll.
- obat-obatan
- bulu hewan peliharaan dan hewan lainnya
- serbuk sari
- gigitan dan sengatan serangga
- infeksi, termasuk virus
- kecemasan atau stres
- paparan sinar matahari
- terpapar dingin, seperti air dingin atau udara dingin (misalnya di malam hari)
- kontak dengan bahan kimia
- tekanan pada kulit, seperti dari duduk terlalu lama atau membawa ransel yang berat di atas bahu.
setiap orang memiliki faktor pencetus yang berbeda. Oleh sebab itu Anda harus mengamati dan menemukannya sehingga dapat menghindari.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamu'alaikum dok, bagaimana cara mengatasi biduran agar bisa cepet sembuh?saya sdah periksa k dokter udah agak mendingan setelah obatnya hbis biduran itu muncul lagi saya sudah melakukan dengan semua cara agar biduran cepat sembuh,sampai dari obat yg alami saya sudah,tapi tetep aja masih belom sembuh bidurannya, jadi saya mau konsul,bagaimana cara mengatasi biduran agar tidak muncul lagi
Assalamu'alaikum dok, bagaimana cara mengatasi biduran agar bisa cepet sembuh?saya sdah periksa k dokter udah agak mendingan setelah obatnya hbis biduran itu muncul lagi saya sudah melakukan dengan semua cara agar biduran cepat sembuh,sampai dari obat yg alami saya sudah,tapi tetep aja masih belom sembuh bidurannya, jadi saya mau konsul,bagaimana cara mengatasi biduran agar tidak muncul lagi