March 20, 2019 22:43
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Terimakasih sudah bertanya di HOnestDocs :)
Preeklamsia adalah sebuah komplikasi pada kehamilan yang ditandai dengan tekanan darah tinggi (hipertensi) dan tanda-tanda kerusakan organ, misalnya kerusakan ginjal yang ditunjukkan oleh tingginya kadar protein pada urine (proteinuria). Preeklamsia juga sering dikenal dengan nama toksemia atau hipertensi yang diinduksi kehamilan.
Gejala preeklamsia biasanya muncul saat usia kehamilan memasuki minggu ke-20 atau lebih (paling umum usia kehamilan 24-26 minggu), sampai tak lama setelah bayi lahir. Preeklamsia yang tidak disadari oleh sang ibu hamil bisa berkembang menjadi eklamsia, kondisi medis serius yang mengancam keselamatan ibu hamil dan janinnya.
Tanda yang bisa ditemui bisa ditandain dengan adanya peningkatan tekanan darah dan pada pemeriksaan ditemui untuk hasil protein yang massive. Dalam hal ini sebaiknya segera dikontrolkan ke dokter SpOG untuk dapat terapi lebih lanjut agar keadaan kesehatan anda dan janin dipastikan tidak ada masalah yang berarti ya..
Semoga informasi dari saya bermanfaat :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok, apa kabar? Aku punya sebuah pertanyaan dok yaitu, TD : 200/160 ditambah oedema, juga protein urine +++. Hasilnya di diagnosa apa ya dok, PEB atau bagaimana? Pasien ini alhamdulillah ketika persalinan tidak di Sectio caesaria alias normal.
Halo dok, apa kabar? Aku punya sebuah pertanyaan dok yaitu, TD : 200/160 ditambah oedema, juga protein urine +++. Hasilnya di diagnosa apa ya dok, PEB atau bagaimana? Pasien ini alhamdulillah ketika persalinan tidak di Sectio caesaria alias normal.