March 21, 2019 11:30
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Lutut merupakan sendi terbesar di tubuh kita, struktur yang ada di dalamnya meliputi otot, ligamen, kapsul sendi, cairan sendi, permukaan sendi, saraf, pembuluh darah.
Cedera pada ligamen sendi lutut dapat menyebabkan instabilitas dari sendi lutut tersebut yang akan berakibat terganggunya aktivitas yang menggunakana sendi tersebut. Periksakan diri anda ke praktik dokter spesialis ortopedi (bedah tulang) terdekat untuk evaluasi kerusakan dan kondisi sendi lutut anda.
Aktivitas tertentu yang berat atau tidak dilakukan dengan benar dapat memperparah kondisi sendi anda.
Jika anda merasakan keluhan berupa nyeri hebat pada sendi ini yang tidak berangsur membaik segera periksakan ke dokter untuk di periksakan penyebab yang mendasarinya ya..
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pagi dokter. Saya pegawai usia 21 tahun. Belakangan ini sekitar 3 bulan, saya mengalami rasa sakit di lutut bagian kiri. Rasa sakit tersebut muncul ketika saya berusaha menopang tubuh saya meggunakan kaki. Terkadang rasa sakitnya hilang sendiri, tapi tiba-tiba muncul lagi dalam waktu yang singkat. Mohon solusinya dok, thankyou.
Pagi dokter. Saya pegawai usia 21 tahun. Belakangan ini sekitar 3 bulan, saya mengalami rasa sakit di lutut bagian kiri. Rasa sakit tersebut muncul ketika saya berusaha menopang tubuh saya meggunakan kaki. Terkadang rasa sakitnya hilang sendiri, tapi tiba-tiba muncul lagi dalam waktu yang singkat. Mohon solusinya dok, thankyou.