March 29, 2019 13:12
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Gigi dewasa yang telah patah tidak bisa tumbuh lagi dan akan menjadi cacat. Beberapa hal seperti ini memang akan mengganggu penampilan dan terkadang fungsi dari gigi tersebut.
Salah satu cara untuk memperbaiki penampilan gigi tersebut adalah dengan menggunakan crown atau jaket gigi yang lebih dapat dimengerti sebagai implan atau semacam gigi palsu yang ditempel pada sisa gigi yang asli. Pembuatan atau pemasangan crown atau jaket gigi ini dapat dilakukan di praktik dokter gigi yang memiliki peralatan dan fasilitas yang cukup memadai.
Pada umumnya sisa gigi tersebut tidak akan dibuang dan dirawat dan diperiksa kembali untuk digunakan sebagai anchor dari gigi palsu yang akan ditempel.
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hallo dokter... Dok 2 bulan yang lalu saya mengalami musibah, kecelakaan yang mnyebabkan gigi saya yang depan patah dan akhir2 ini sering terasa saki. Menurut dokter gigi saya itu dicabut lalau memakai gigi palsu/ditambal?. Terima kasih
Hallo dokter... Dok 2 bulan yang lalu saya mengalami musibah, kecelakaan yang mnyebabkan gigi saya yang depan patah dan akhir2 ini sering terasa saki. Menurut dokter gigi saya itu dicabut lalau memakai gigi palsu/ditambal?. Terima kasih