April 06, 2019 06:37
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat siang :)
benar sekali, bila nyeri dirasakan saat membawa berat dengan posisi yang tidak benar, dapat menyebabkan saraf terjepit ataupun trauma pada otot.
sebaiknya dikonsultasikan ke dokter tulang(ortopedi).
kemungkinan akan dibutuhkan foto ronsen ataupun ct scan.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. kompres dingin bagian yang sakit
2. proteksi dan kurangi pemakaian otot yan berhubungan dengan area tersebut.
3. saat tidur telentang, ganjalah bawah lutut anda dengan guling agar memberikan kenyamanan pada punggung anda.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi, dok. Saya Jeffry berumur 25 tahun saya mengalami sakit di bagian punggung saya, terasa nyeri hingga kek kaki kanan saya. Awalnya saya latihan bela diri ketka saya membungkuk menggendong teman saya, saya terasa sakit di tulang belakang saya. Sejak itu saya berhenti latihan bela diri. Saya sudah periksa ke dokter tukang pijat dan alternatif, namun tidak ada hasilnya. Ada yang bilang kalau sakit karena saraf terjepit, trauma otot, gesernya tulang belakang dan lain-lain. Saya mengalami sudah hampir 2 tahun. Bagaimana agar bisa sembuh? Banyak yang bilang kalau tulang belakang itu rawan lumpuh. Apa yang harus saya lakukan? Mohon infonya. Terima kasih.
Selamat pagi, dok. Saya Jeffry berumur 25 tahun saya mengalami sakit di bagian punggung saya, terasa nyeri hingga kek kaki kanan saya. Awalnya saya latihan bela diri ketka saya membungkuk menggendong teman saya, saya terasa sakit di tulang belakang saya. Sejak itu saya berhenti latihan bela diri. Saya sudah periksa ke dokter tukang pijat dan alternatif, namun tidak ada hasilnya. Ada yang bilang kalau sakit karena saraf terjepit, trauma otot, gesernya tulang belakang dan lain-lain. Saya mengalami sudah hampir 2 tahun. Bagaimana agar bisa sembuh? Banyak yang bilang kalau tulang belakang itu rawan lumpuh. Apa yang harus saya lakukan? Mohon infonya. Terima kasih.