April 07, 2020 19:48
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo apakah sebelumnya sempat dirontgen atau diperiksa ke dokter?
setelah riwayat trauma misalnya terjatuh maka ada beberapa resiko yang dapat terjadi misalnya adanya tulang yang patah/retak, dislokasi/pergeseran sendi hingga memar otot.
keluhan dapat ditandai dengan bengkak, kemerahan, bentuk yang tidak normal dan juga nyeri.
saran saya sebaiknya diperiksakan langsung ke dokter untuk evaluasi.
setelah terjadinya trauma sendiri sebaiknya tidak melakukan urut atau pijat yang dapat memperberat trauma.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
jangan diurut kalau bisa, takut tambah meradang. bila ada patah tulang misalnya
coba rontgen dulu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ivan (dr.)
Malam,
Bila ada yang menonjol, kemungkinan ada yg patah atau dislokasi. Apakah masih nyeri?
Saya anjurkan untuk difoto rongent atau diperiksakan ke poli ortopedi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam,
Apabila masih ada bagian lutut yang terlihat menonjol, maka itu menandakan adanya suatu deformitas yang menunjukkan adanya kelainan struktur di dalamnya. Misalnya pergeseran sendi.
Sebaiknya Anda periksakan ke dokter ortopedi ya, Bila perlu dokter akan menganjurkan pemeriksaan rontgen ataupun lanjutan lainnya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Nyerinya kalo ditekuk lututnya dok. Buat jalan juga belum terlalu normal. Sarannya saya harus gimana dok?🙏
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Sebaiknya coba diperiksa langsung ke dokter, jika perlu mungkin akan dianjurkan untuk pemeriksaan seperti rontgen.
untuk sementara jika nyeri berat anda dapat mengonsumsi parasetamol, jika nyeri saat berjalan maka anda juga dapat menggunakan bantuan tongkat untuk berjalan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ivan (dr.)
Ya. Kemungkinan ada dislokasi tempurung lutut. Saya anjurkan periksakan ke poli ortopedi agar dirongent dan diliat kondisi tulangnya ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
saran saya sebaiknya memang harus rontgen. dengan pemeriksaan tersebut ansa dapat melihat apakah ada retak? pergeseran tulang? atau tidak. dari situ barulah dapat dilakukan penanganan lanjut
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum dok. Saya mau tanya. Sayakan habis Jatuh pas main voli sekitar satu bulan yang lalu,terus udah di bawa ke tukang urut katanya udah ketata kembali. Tapi kalo ditekuk lututnya kek ada yang menonjol. Apa itu belum pas ya dok? Mohon dijawab 🙏
Assalamualaikum dok. Saya mau tanya. Sayakan habis Jatuh pas main voli sekitar satu bulan yang lalu,terus udah di bawa ke tukang urut katanya udah ketata kembali. Tapi kalo ditekuk lututnya kek ada yang menonjol. Apa itu belum pas ya dok? Mohon dijawab 🙏