April 03, 2019 06:48
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Nyeri pada punggung bagian bawah dapat disebabkan oleh beberapa hal seperti:
1. Riwayat trauma
2. Salah posisi yang menyebabkan kekakuan atau ketegangan otot
3. Adanya saraf yang terjepit
4. Gangguan ligamen dan bantalan antar ruas tulang belakang
5. Patah tulang belakang
Untuk mengetahui apa yang terjadi pada tulang belakang anda dapat dilakukan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter spesialis saraf ataupun dokter spesialis ortopedi.
Apabila diagnosa sudah tegak, maka penanganan dapat diberikan dengan tepat. Untuk saat ini yang dapat anda lakukan di rumah seperti:
1. Hindari pemijatan atau massage
2. Istirahat yang cukup, tidur 8 jam sehari
3. Posisikan tubuh anda dengan baik pada saat beraktivitas atau saat isitirahat.
Saat tidur telentang cobalah mengganjal kaki anda dengan bantal atau guling sehingga posisi agak sedikit menekuk.
saat tidur miring gunakan bantal agar posisi kepala anda tetap tegak lurus dengan badan, dan diantara kaki selipkanlah guling(posisi memeluk guling) untuk memperbaiki postur saat tidur.
4. Mengkompres daerah yang sakit dengan air hangat atau bantal hangat
5. Konsumsi obat anti nyeri seperti paracetamol
6. Vitamin B
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dok, salam sejahtera. Perkenalkan nama saya ahmad, umur 19 tahun.Saya mau bertanya dan konsultasi dok, jadi begini dok saya mempunyai keluhan dan rasa sakit nyeri, dan linu di bagian tulang belakang hanya sebelah kiri saja, sampai - sampai nyeri itu merambat dari kaki sampai ke kepala rasa sakitnya sangat menyiksa, dibarengi dengan perut sebelah kiri saya suka terasa panas. dan rasa sakit itu hampir setiap hari.Semua sakit itu hanya sebelah kiri saja kalo untuk yang sebelah kanan tidak pernah merasa sakit seperti rasa sakit yang sebelah kiri.Setiap saya tidur di kasur yang empuk, Rasa sakit pinggang ini sering kambuh setelah melakukan aktivitas, dikala istirahat duduk dan mau tidur, akan tetapi kalo di gerakan dan beraktivitas tidak kenapa napa. Maka dari itu kalo sakit kambuh, saya suka bejalan jalan kecil hanya untuk meringankan rasa nyeri ini.Saya sudah mengalami nyeri tulang belakang hanya sebelah kiri saja sudah 1 thn lebih, akantetapi saya mengalami sakit tulang belakang ini semenjak umur 16 thn itu juga tidak terlalu parah.Saya juga sering ke dokter dan alternatif selama 2 tahun, sudah di ronsen, di usg dan hasilnya normal.Saya mohon penjelasannya dan solusi dari dokter saya ini mengelami apa.....Terima ksaih.
Selamat pagi dok, salam sejahtera. Perkenalkan nama saya ahmad, umur 19 tahun.Saya mau bertanya dan konsultasi dok, jadi begini dok saya mempunyai keluhan dan rasa sakit nyeri, dan linu di bagian tulang belakang hanya sebelah kiri saja, sampai - sampai nyeri itu merambat dari kaki sampai ke kepala rasa sakitnya sangat menyiksa, dibarengi dengan perut sebelah kiri saya suka terasa panas. dan rasa sakit itu hampir setiap hari.Semua sakit itu hanya sebelah kiri saja kalo untuk yang sebelah kanan tidak pernah merasa sakit seperti rasa sakit yang sebelah kiri.Setiap saya tidur di kasur yang empuk, Rasa sakit pinggang ini sering kambuh setelah melakukan aktivitas, dikala istirahat duduk dan mau tidur, akan tetapi kalo di gerakan dan beraktivitas tidak kenapa napa. Maka dari itu kalo sakit kambuh, saya suka bejalan jalan kecil hanya untuk meringankan rasa nyeri ini.Saya sudah mengalami nyeri tulang belakang hanya sebelah kiri saja sudah 1 thn lebih, akantetapi saya mengalami sakit tulang belakang ini semenjak umur 16 thn itu juga tidak terlalu parah.Saya juga sering ke dokter dan alternatif selama 2 tahun, sudah di ronsen, di usg dan hasilnya normal.Saya mohon penjelasannya dan solusi dari dokter saya ini mengelami apa.....Terima ksaih.