April 02, 2019 18:10
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Apakah yang dimaksud adalah osteoartritis?
Osteoartritis termasuk kondisi yang tidak bisa disembuhkan. Penanganan yang dilakukan bertujuan untuk mengurangi gejala agar penderitanya bisa tetap beraktivitas normal.
Beberapa cara guna mengurangi gejala yang dirasakan:
-Menurunkan berat badan bagi penderita yang mengalami obesitas.
-Rutin berolahraga.
-Menjalani fisioterapi
-Mengonsumsi obat pereda rasa sakit (misalnya paracetamol dan obat antiinflamasi nonsteroid)
-Menggunakan obat pereda nyeri topikal yang dioleskan pada bagian yang sakit juga dapat digunakan untuk meredakan nyeri ringan.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, makasih ya sudah menjawab pertanyaan saya sebelumnya. Apa ya dok obat tradisional yang mudah didapat untuk menyembuhkan penyakit osteotrinitis? Trims dok.
Dok, makasih ya sudah menjawab pertanyaan saya sebelumnya. Apa ya dok obat tradisional yang mudah didapat untuk menyembuhkan penyakit osteotrinitis? Trims dok.