March 29, 2019 15:50
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
Selaput dara memang memiliki elastisitas yang berbeda pada tiap orang.
pada kasus saudari kemungkinan selaput dara cukup elastis sehingga baru terobek saat hubungan seksual untuk ke 5 kalinya.
untuk rasa semakin longgar, apakah saudari ada merasakan keluhan lain seperti nyeri, keputihan, atau gejala lainnya?
memang bila semakin sering melakukan hubungan tentu akan sedikit membuat lebih longgar, namun biasanya perubahan tidak akan drastis.
bila saudari merasa khawatir akan hal ini boleh diperiksakan dengan dokter kandungan yaa.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. jangan menggunakan toy sex, karena ukurannya biasanya cenderung lebih besar dan akan menyebabkan lebih longgar pada vagina anda
2. lakukan olahraga rutin
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter kandungan terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya berhubungan intim pertama kali saat saya berumur 20 tahun dan saat itu tidak ada darah yang keluar. Pada kali kelima, baru ada darah yang keluar, dan vagina saya sudah terasa longgar. Saya melakukan hubungan intim rutin sampai bulan ini, yaitu bulan ketujuh dari hubungan kami, dan pasangan saya heran mengapa vagina saya semakin longgar dan mengira saya sering melakukan hubungan intim dulu. Mohon pencerahannya, Dok.
Saya berhubungan intim pertama kali saat saya berumur 20 tahun dan saat itu tidak ada darah yang keluar. Pada kali kelima, baru ada darah yang keluar, dan vagina saya sudah terasa longgar. Saya melakukan hubungan intim rutin sampai bulan ini, yaitu bulan ketujuh dari hubungan kami, dan pasangan saya heran mengapa vagina saya semakin longgar dan mengira saya sering melakukan hubungan intim dulu. Mohon pencerahannya, Dok.