March 21, 2019 19:45
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Terimakasih sudah bertanya di HonestDocs :)
Untuk tanda dari kehamilan tidak ada tanda spesifik yang pasti akan terlihat, seperti mual muntah dapat dirasakan, tidak ada gejala sama sekali, ataupun flek darah juga bisa dapat keluar untuk terjadinya kehamilan. Namun ini bukan merupakan tanda pasti, dan bisa mengindikasikan adanya penyebab lain yang mungkin terjadi. Khususnya flek yang keluar tersebut harus dipastikan dulu apakah penyebab nya karena adanya pengaruh hormon yang terjadi dari perubahan fungsi organ reproduksi atau pun ada faktor lain yang mempengaruhi.
Jika anda masih merasakan hal tersebut saya sarankan untuk memastikan ke dokter obgyn agar dapat diketahui dengan pasti penyebab nya dan ditatalaksana lebih lanjut jika memang ada indikasi yang tepat untuk diberikan terapi.
Semoga informasi dari saya bermanfaat :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat siang dokter. Saya ingin konsultasi terkait program hamil yang sedang saya jalani saat ini. Saya mulai menstruasi bulan ini tanggal 12 dan karena saya sedang ada program hamil, dokter spog menganjurkan saya untuk berhubungan pada tanggal 24, 26, dan 28. Namun hari ini keluar flek campur lendir tapi hanya sedikit. Apakah mungkin saya hamil padahal jadwal hubungan saya belum selesai? Saya juga mengkonsumsi provula sesuai yang disarankan dokter yang menangani program hamil saya. Mohon penjelasannya ya dok sehingga saya bisa lebih hati-hati jika benar hamil, dikarenakan bulan Maret lalu saya mengalami keguguran. Terimakasih dok.
Selamat siang dokter. Saya ingin konsultasi terkait program hamil yang sedang saya jalani saat ini. Saya mulai menstruasi bulan ini tanggal 12 dan karena saya sedang ada program hamil, dokter spog menganjurkan saya untuk berhubungan pada tanggal 24, 26, dan 28. Namun hari ini keluar flek campur lendir tapi hanya sedikit. Apakah mungkin saya hamil padahal jadwal hubungan saya belum selesai? Saya juga mengkonsumsi provula sesuai yang disarankan dokter yang menangani program hamil saya. Mohon penjelasannya ya dok sehingga saya bisa lebih hati-hati jika benar hamil, dikarenakan bulan Maret lalu saya mengalami keguguran. Terimakasih dok.