March 20, 2019 21:10
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Alergi merupakan reaksi sistem imun dari tubuh kita terhadap penyebab alergi (alergen). Reaksi alergi ini akan muncul setiap kali adanya paparan antigen ke dalam tubuh kita yang akan memberikan reaksi seperti rasa gatal, munculnya ruam kemerahan pada kulit, sesak nafas, bengkak, dan lainnya.
Penggunaan obat - obatan anti alergi seperti CTM, cetirizine, atau loratadine dapat membantu keluhan yang anda rasakan. Pengobatan secara definitif adalah dengan menghindari alergen tersebut. Cara lain seperti desensitisasi merupakan salah satu cara yang membuat tubuh "kebal" terhadap alergen tersebut.
Cara ini dapat dilakukan dengan pemaparan alergen tersebut ke tubuh anda secara perlahan. Cara ini biasa dapat dilakukan di rumah sakit atau laboratorium yang memiliki fasilitas yang cukup lengkap.
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya berusia 30 tahun, kulit di kedua lengan atas dekat siku dan kedua tungai kaki bagian bawah merasa gatal, ruam, dan ada bintil-bintil merahnya. Saya juga sudah periksa ke dokter dan hasilnya ternyata saya kena alergi yang biasanya disebabkan oleh ikan laut, saya sebelumnya nggak punya masalah sama makanan apapun dan bisa makan semua jenis makanan dan kebetulan saya juga jarang makan ikan laut. Saya kok bisa muncul alergi kaya gini tiba-tiba ya dok? Bagaimana caranya mengidentifikasi ini sakit apa? Dokter tersebut juga telah memberikan saya resep obat nufacort cream, methylprednisolone, cetirizine hcl, loratadine 10. Mohon dijawab ya dokter. Terima kasih
Dok, saya berusia 30 tahun, kulit di kedua lengan atas dekat siku dan kedua tungai kaki bagian bawah merasa gatal, ruam, dan ada bintil-bintil merahnya. Saya juga sudah periksa ke dokter dan hasilnya ternyata saya kena alergi yang biasanya disebabkan oleh ikan laut, saya sebelumnya nggak punya masalah sama makanan apapun dan bisa makan semua jenis makanan dan kebetulan saya juga jarang makan ikan laut. Saya kok bisa muncul alergi kaya gini tiba-tiba ya dok? Bagaimana caranya mengidentifikasi ini sakit apa? Dokter tersebut juga telah memberikan saya resep obat nufacort cream, methylprednisolone, cetirizine hcl, loratadine 10. Mohon dijawab ya dokter. Terima kasih