March 26, 2019 14:40
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terrima kasih telah menghubungi honestdocs.
Halitosis merupakan suatu penyakit yang menimbulkan bau pada mulut.
Bau mulut yang tercium dari luar disebabkan karena napas yang keluar bersama udara dari mulut kita. Halitosis ternyata menjadi salah satu tanda penyebab adanya infeksi bakteri di dalam mulut.
Penyebab terjadinya halitosis antara lain:
-Makanan
Makanan menjadi sumber utama energi bagi tubuh. Makanan dikunyah di dalam mulut kita agar mudah ditelan dan dicerna di dalam tubuh. Tetapi makanan justru meninggalkan sisa-sisa pada gigi anda.
-Karang gigi
Karang gigi terbentuk karena sisa makanan yang tidak dibersihkan sehingga menjadi tempat bakteri berkembang biak. Terbentuknya plak pada gigi dari bakteri dan protein sisa makann lalu secara perlahan merusak enamel gigi dan membentuk karang.
-Infeksi Mulut, Hidung, dan Tenggorokan
Bakteri menghasilkan fermentasi yang menimbulkan bau yang tidak sedap. Infeksi bakteri yang terjadi baik dari tenggorokan hingga hidung dapat bermigrasi ke mulut dan menimbulkan bau napas yang tidak sedap.
-Mulut kering
Dehidrasi dapat memicu bau mulut karena mulut menjadi kering. Ini disebabkan oleh produksi air liur yang berfungsi untuk membantu melunakkan makanan dan sebagai pencuci gigi dari makanan yang menempel di sela-sela gigi menjadi berkurang sehingga mulut menjadi kering.
-Merokok
Merokok menjadi salah satu kebiasaan buruk sejak dulu. Asap dan unsur nikotin yang dihirup melalui mulut dapat menempel di dalam mulut kita dan menjadi sumber bau napas yang tidak sedap.
-Obat-obatan
Konsumsi obat-obatan tertentu juga dapat memicu halitosis seperti obat nitrat untuk nyeri dada, phenothiazine, dan beberapa jenis obat kemoterapi.
-Serta penyakit seperti GERD, sinusitis, dan lain-lain.
Saran;
-Menyikat gigi minimal dua kali sehari atau setelah makan
-Rajin Kumur dengan mouthwash
-Berhenti merokok
-Membersihkan karang gigi secara rutin
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya pria berusisa 24 tahun, bekerja sebagai pengajar dan seorang perokok ringan. Tenggorokan saya terasa sakit dan selalu terasa berlendir, ini sudah berlangsung selama 1 tahun. Terlebih di pagi hari saat bangun tidur dan setelah makan makanan berkuah, pedas, dan minum air panas. Sejak sakit tenggorokan ini, saya juga bau mulut yang benar-benar mengganggu, aromanya juga beda dari bau mulut biasa. Untuk menguranginya saya biasanya mengonsumsi permen pelega tenggorokan tapi efeknya cuma sebentar. Mohon bantuannya, dok.
Saya pria berusisa 24 tahun, bekerja sebagai pengajar dan seorang perokok ringan. Tenggorokan saya terasa sakit dan selalu terasa berlendir, ini sudah berlangsung selama 1 tahun. Terlebih di pagi hari saat bangun tidur dan setelah makan makanan berkuah, pedas, dan minum air panas. Sejak sakit tenggorokan ini, saya juga bau mulut yang benar-benar mengganggu, aromanya juga beda dari bau mulut biasa. Untuk menguranginya saya biasanya mengonsumsi permen pelega tenggorokan tapi efeknya cuma sebentar. Mohon bantuannya, dok.