April 10, 2019 13:43
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
Rasa sakit pada perut dapat disebabkan oleh banyak hal dari penyakit asam lambung, otot perut, infeksi pencernaan, gejala flu biasa, ataupun penyakit pencernaan lainnya.
Kemungkinan paling sering memang mengarah ke meningkatnya asam lambung.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. hindari makan pedas asam, kopi, mie, asap rokok
2. kelola stres
3.minum air putih 2 liter sehari
4. biasakan agar tidak terlambat makan
5. untuk nyeri otot dan kepala dapat menggunakan antinyeri yang dijual bebas seperti parasetamol, dan mualnya dan gejala lambung obat seperti antasida.
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dokter. Saya mau tanya dokter. Kenapa setiap saya ingin berbaring, bangun tidur, ketawa, batuk, dan bersin perut saya terasa sakit ya? Kadang saya juga merasa mual sehingga ingin muntah dan kepala saya juga menjadi sakit. Menurut dokter, ini sakit apa ya? Mohon penjelasannya dokter. Terima kasih
Selamat malam dokter. Saya mau tanya dokter. Kenapa setiap saya ingin berbaring, bangun tidur, ketawa, batuk, dan bersin perut saya terasa sakit ya? Kadang saya juga merasa mual sehingga ingin muntah dan kepala saya juga menjadi sakit. Menurut dokter, ini sakit apa ya? Mohon penjelasannya dokter. Terima kasih