August 08, 2019 01:28
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Harga pemeriksaan hematologi rutin, kadar gula darah sewaktu (GDS), urine lengkap dan HBsAg akan tergantung dari dimana anda akan melakukan pemeriksaan tersebut, karena setiap instansi kesehatan, klinik atau rumah sakit memiliki tarif yang berbeda- beda, untuk memastikannya, anda dapat langsung menghubungi laboratorium, atau klinik atau rumah sakit ditempat dimana anda akan melakukan pemeriksaan tersebut
Harga perkiraan pemeriksaan hematologi darah akan berkisar mulai dari Rp. 50.000 hingga Rp 600.000 untuk sekali test
Contohnya untuk di satu lab, pemeriksaan hematologi rutin RP 81.000, HBsAG Rp. 144.000, pemeriksaan urin RP. 50.000,-
Tetapi di RS lain, hematologi rutin Rp49.000,-
harga pemeriksaan hematologi di puskesmas berkisar antara Rp35.000,- ke atas
Jadi pastikan anda menghubungi tempat laboratorium di mana anda akan periksa ya
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Untuk cek lab -Hematologi rutin -diabetes glukosa sewaktu - urine lengkap -Hbs Ag
Untuk cek lab -Hematologi rutin -diabetes glukosa sewaktu - urine lengkap -Hbs Ag