March 30, 2019 16:36
Dijawab oleh
Ditha Pratiwi (dr)
Halo, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Penyakit batu saluran kemih memang kerap menganggu kegiatan sehari-hari. Penyakit ini disebabkan adanya akumulasi batu pada saluran kemih. Apabila batu berukuran besar dan tidak dapat melewati saluran kemih, hal ini dapat melukai dinding saluran kemih dan menyebabkan rasa nyeri kolik. Untuk menentukan tatalaksananya, dokter spesialis urologi akan melakukan anamnesis, pemeriksaan fisik, dan juga pemeriksaan penunjang guna mengetahui lokasi, ukuran, dan jenis batu. Selanjutnya, dokter akan menentukan tindakan selanjutnya. Tindakan yang dapat dilakukan adalah tindakan non-infasif seperti ESWL atau URS, atau tindakan bedah.
Selain itu, yang dapat dilakukan adalah menghindari meminum air dengan kandungan kalsium yang tinggi, sebaiknya minum dari air kemasan yang sudah difiltrasi oleh perusahaan air minum. Selain itu, hindari makanan tinggi natrium (garam), vitamin C, dan protein hewani. Namun, hal ini tidak menjadikan batu saluran kemih hilang, hanya saja mengurangi pembetukannya.
Dekimian penjelasan saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ibu saya mengalami sakit perut, mual, dan muntah. Setelah diperiksa, hal ini disebabkan sakit batu pada saluran kencing dan ginjal. Bagaimana cara penanganan untuk menyembuhkan batu ginjal dan saluran kencing yang aman? Makanan apa yang tidak boleh dikonsumsi pasien yang mengalami penyakit ini?
Ibu saya mengalami sakit perut, mual, dan muntah. Setelah diperiksa, hal ini disebabkan sakit batu pada saluran kencing dan ginjal. Bagaimana cara penanganan untuk menyembuhkan batu ginjal dan saluran kencing yang aman? Makanan apa yang tidak boleh dikonsumsi pasien yang mengalami penyakit ini?