March 31, 2020 15:23
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo sudah berapa lama keluhan dialami?
keluhan kemerahan pada kulit area penis yang disertai rasa gatal dapat disebabkan oleh adanya iritasi misalnya oleh gesekan dengan pakaian ataupun infeksi misalnya oleh jamur.
untuk mengatasi keluhan sebaiknya tidak diberikan bedak, cukup menjaga kebersihan area genital dan hindari kondisi lembab pada area genital, hindari menggaruk yang dapat menyebabkan infeksi sekunder.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Jika merah tak bisa pakai salicyl, mungkin itu radang. Perlu antiradang jika memang iritasi. Sementara gunakan antihistamin seperti cetirizin
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
halo
selamat sore
untuk daerah vital sebaiknya jangan gunakan bedak.
bila merah karena radang, harus diobati dengan antiradang. untuk gatal dapat anda gunakan antihismin
cobalah ke dokter kulit untuk mintai resep, sekalian diperiksakan apakah ada jamur/ tidak
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dok.. Saya mau bertanya, umur saya 18thn, kulit pada penis saya tibatiba ada bagian yang berwarna kemerahan. Tetapi tidak sakit hanya terkadang gatal. Itu karena apa ya dok? Dan obatnya apa dok? Apakah bedak herocyn atau salicyl aman dan bisa menyembuhkan warna merah pada kulit penis saya? Terimakasih dok:)
Permisi dok.. Saya mau bertanya, umur saya 18thn, kulit pada penis saya tibatiba ada bagian yang berwarna kemerahan. Tetapi tidak sakit hanya terkadang gatal. Itu karena apa ya dok? Dan obatnya apa dok? Apakah bedak herocyn atau salicyl aman dan bisa menyembuhkan warna merah pada kulit penis saya? Terimakasih dok:)