Memahami Jenis-Jenis Peeling Wajah Sesuai Kondisi Kulit

Dipublish tanggal: Sep 11, 2019 Update terakhir: Apr 23, 2021 Tinjau pada Apr 2, 2020 Waktu baca: 3 menit
Memahami Jenis-Jenis Peeling Wajah Sesuai Kondisi Kulit

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Peeling wajah adalah prosedur kecantikan yang dilakukan untuk mengganti sel kulit mati dengan sel kulit yang baru.
  • Manfaat peeling wajah adalah untuk mengurangi kerutan, jerawat jenis tertentu, kulit kusam, hingga hiperpigmentasi kulit.
  • Superficial peeling bertujuan untuk mengangkat lapisan epidermis. Cocok untuk mengatasi kerutan halus, jerawat, warna kulit tidak merata, dan kulit kering.
  • Medium peeling dilakukan untuk mengangkat lapisan epidermis dan dermis. Cocok untuk mengatasi keriput, bekas jerawat, dan warna kulit tidak merata.
  • Deep peeling mampu menjangkau hingga lapisan kulit paling dalam. Cocok untuk mengatasi keriput yang lebih dalam, bekas luka, dan pertumbuhan prakanker.
  • Klik untuk memesan paket peeling atau perawatan kecantikan lainnya dengan harga bersahabat dan dokter berpengalaman melalui HDmall.
  • Gunakan fitur chat untuk berbicara dengan apoteker kami seputar obat dan pemeriksaan kesehatan yang Anda butuhkan.

Menjadi salah satu prosedur perawatan yang banyak diminati, peeling wajah bekerja dengan mengangkat kulit mati yang menumpuk pada permukaan kulit. Bagi Anda yang memiliki masalah bekas jerawat, perawatan kecantikan yang satu ini juga bisa jadi pilihan karena mampu menghilangkan bekas jerawat atau keriput yang muncul seiring bertambahnya usia. 

Lantas, jenis peeling mana yang sering Anda lakukan? Sebelum mulai perawatan, sebaiknya pahami dulu jenis-jenis peeling berikut ini agar tak salah pilih, 

Iklan dari HonestDocs
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic

Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.​

Manfaat peeling wajah untuk kecantikan

Peeling wajah adalah perawatan kecantikan yang dilakukan dengan mengoleskan bahan kimia ke permukaan kulit wajah. Prosedur ini berfungsi untuk menghilangkan lapisan atas kulit atau sel kulit mati, kemudian merangsang pertumbuhan sel kulit baru.

Berkat cara kerja tersebut, kulit yang baru saja di-peeling akan terlihat lebih halus dan lebih muda. Namun, perlu diperhatikan bahwa area kulit tersebut juga akan lebih sensitif terhadap paparan sinar matahari. 

Peeling wajah menjadi prosedur pilihan bagi banyak orang untuk mengatasi beberapa kondisi kulit di bawah ini:

  • Mengurangi kerutan halus;
  • Mengatasi kerutan yang muncul akibat paparan sinar matahari, proses penuaan, atau faktor genetik;
  • Mengurangi bintik-bintik yang memenuhi permukaan kulit wajah akibat proses penuaan;
  • Mengatasi bercak hitam yang timbul karena kehamilan atau minum pil kontrasepsi (melasma);
  • Memperbaiki bekas luka ringan;
  • Mengobati jerawat dengan jenis tertentu;
  • Mengatasi kulit wajah yang kusam;
  • Mengatasi hiperpigmentasi, sebuah kondisi saat bercak pada kulit lebih gelap dari kulit sekitarnya.

Baca juga: Bagaimana Cara Menghilangkan Flek Hitam di kulit?

Jenis-jenis peeling wajah 

Berdasarkan tingkat kedalaman lapisan kulit yang menjadi fokus perawatan, peeling wajah terbagi menjadi 3 jenis, yaitu superficial, medium, dan deep. Mari kita bahas satu persatu.

1. Superficial peeling 

Perawatan superficial peeling bertujuan untuk mengangkat lapisan luar kulit (epidermis). Jenis peeling wajah ini cocok untuk mengatasi:

Iklan dari HonestDocs
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic

Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.

  • Kerutan halus
  • Jerawat
  • Warna kulit yang tidak merata
  • Kulit kering

Setelah perawatan selesai, hasilnya mungkin tidak dapat terlihat dengan jelas pada awalnya. Maka dari itulah, Anda perlu melakukan peeling superfisial ini secara rutin supaya hasilnya maksimal.

Ingat, kulit yang baru di-peeling biasanya jadi lebih sensitif. Sebaiknya hindari paparan sinar matahari sampai kulit baru yang tumbuh benar-benar menutupi seluruh daerah wajah yang terkelupas. 

Baca juga: Mengenal Metode Skin Peeling dalam Menangani Jerawat

2. Medium peeling 

Medium peeling adalah jenis peeling yang berada satu tingkat di atas superficial peeling. Perawatan kecantikan ini bertujuan untuk menghilangkan sel-sel kulit mati dari epidermis dan dermis (lapisan kulit di bawah epidermis). 

Peeling jenis medium cocok ditempuh bagi Anda yang memiliki masalah:

  • Kulit keriput
  • Bekas jerawat
  • Warna kulit yang tidak merata

Agar hasil perawatan tetap bertahan dengan maksimal, Anda dapat mengulang prosedur medium peeling ini setelah 6 atau 12 bulan kemudian. Selain itu, hindari juga paparan sinar matahari agar kulit dapat terawat dengan baik. 

Iklan dari HonestDocs
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic

Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.​

3. Deep peeling 

Deep peeling adalah prosedur perawatan yang dapat mencapai lapisan kulit yang paling dalam. Jenis peeling ini bekerja dengan menghilangkan sel kulit mati dari lapisan epidermis hingga lapisan bawah dermis. 

Peeling jenis deep ini direkomendasikan bagi Anda yang memiliki masalah:

  • Keriput yang lebih dalam
  • Bekas luka
  • Pertumbuhan prakanker

Setelah peeling wajah, jangan lupa untuk selalu melindungi kulit dari paparan sinar matahari agar warna kulit yang sudah Anda dapatkan tidak berubah. 

Anda tidak disarankan melakukan peeling wajah jika...

Meskipun bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati hingga ke lapisan paling dalam, ternyata tidak semua orang cocok untuk menjani peeling wajah, lho! Sebaiknya hindari perawatan peeling jika Anda mengalami kondisi beirkut:

  • Sedang menggunakan obat jerawat isotretinoin dalam 6 bulan terakhir
  • Memiliki riwayat pertumbuhan jaringan parut (keloid), kutil wajah, atau pigmentasi kulit yang tidak normal

Selain itu, sama seperti perawatan kecantikan lainnya, peeling wajah juga dapat menimbulkan efek samping. Sejumlah efek samping peeling wajah yang mungkin terjadi antara lain:

  • Kulit yang berubah kemerahan
  • Timbulnya jaringan parut
  • Kulit mengalami perubahan warna
  • Infeksi
  • Infeksi virus herpes simpleks yang kembali aktif
  • Kondisi gangguan jantung, ginjal, atau hati akibat penggunaan bahan kimia pada kulit. 

Memang, semua prosedur kecantikan kemungkinan menimbulkan efek samping dan beragam risiko -- mulai dari yang ringan hingga berat. Oleh sebab itu, sebelum menjalani peeling wajah, sebaiknya konsultasikan dulu dengan dokter spesialis kulit untuk memutuskan apakah Anda dapat menjalani prosedur ini atau tidak. 

Baca selengkapnya: 8 Kondisi yang Tidak Dianjurkan Melakukan Peeling Wajah

8 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Peeling Skin on Face: Causes and Treatment. Healthline. (https://www.healthline.com/health/peeling-skin-on-face)
Peeling skin on face: Causes and 11 remedies. Medical News Today. (https://www.medicalnewstoday.com/articles/326444.php)
Chemical Peel: Purpose, Procedure, Risks, Results. WebMD. (https://www.webmd.com/beauty/cosmetic-procedures-chemical-peel-treatments)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Artikel selanjutnya
Informasi Tentang Peeling yang Perlu Anda Tahu
Informasi Tentang Peeling yang Perlu Anda Tahu

Menjadi salah satu prosedur perawatan kulit yang sering dijalani, peeling dilakukan dengan mengoleskan larutan kimia pada area kulit yang akan menjalani perawatan. Pemberian larutan kimia akan disesuaikan dengan kondisi kulit pasien dan jenis peeling yang akan dijalani. Dengan larutan kimia tersebut, lapisan kulit akan terkelupas, namun akan tumbuh kembali karena tergantikan dengan sel kulit baru yang lebih halus dan lebih muda.

Buka di app