Zinc picolinate adalah bentuk asam dari seng (zinc) yang lebih mudah diserap oleh tubuh manusia, bila dibandingkan bentuk seng lainnya. Tubuh Anda membutuhkan zinc untuk mendukung metabolisme tubuh.
Meski suplemen zinc picolinate bisa didapatkan secara bebas di pasaran, Anda tetap disarankan untuk konsultasi terlebih dahulu dengan dokter guna mengetahui dosis yang sesuai dengan kondisi Anda.
Mengenai Zinc Picolinate
Golongan
Tanpa resep dokter
Kemasan
- Tablet
- Kapsul
Kandungan
Zinc picolinate
Manfaat Zinc Picolinate
Zinc adalah salah satu mineral yang dibutuhkan tubuh agar tetap sehat dan prima. Meskipun zinc memberikan asupan mineral yang melimpah, setiap orang tetap saja berisiko mengalami kekurangan zinc.
Dari sekian banyak jenis zinc yang ada, suplemen zinc picolinate diketahui bisa membantu memaksimal penyerapan nutrisi dalam tubuh. Menurut studi yang dimuat dalam jurnal Agents Actions, zinc picolinate mampu diserap lebih baik dalam tubuh daripada zinc sitrat atau zinc glukonat.
Setelah penggunaan selama 4 minggu, para ahli menemukan adanya peningkatan kadar zinc yang signifikan dalam tubuh pasien yang mengonsumsi suplemen zinc picolinate. Dengan kata lain, manfaat zinc picolinate bisa membantu memenuhi kebutuhan zinc dalam tubuh.
Selain itu, masih ada banyak fungsi zinc picolinate lainnya, antara lain:
- Mengatasi jerawat;
- Membantu meningkatkan daya tahan tubuh;
- Membantu mengeluarkan racun dalam tubuh, terutama timbal;
- Membantu mencegah dan mengobati pembesaran prostat, penyakit hati, dan sirosis;
- Membantu memperlambat perkembangan degenerasi makula terkait usia, terutama jika dikombinasikan dengan vitamin C, vitamin E, dan betakaroten.
Efek samping Zinc Picolinate
Selama dikonsumsi dalam batas wajar, zinc picolinate tidak menimbulkan efek samping yang berarti. Sebaliknya, bila asupannya terlalu banyak dalam tubuh, Anda berisiko mengalami keracunan seng.
Bila dibiarkan terus-menerus, terlalu banyak seng dalam tubuh dapat menghambat penyerapan zat besi dan tembaga. Tubuh Anda pun berisiko mengalami defisiensi zat besi atau tembaga.
Dosis Zinc Picolinate
Jumlah kebutuhan zinc pada setiap orang berbeda-beda. Hal ini dipengaruhi oleh usia, jenis kelamin, kondisi kesehatan, dan faktor-faktor lainnya.
Berdasarkan Angka Kecukupan Gizi milik Kementerian Kesehatan RI, kebutuhan zinc harian sesuai umur adalah sebagai berikut:
- Usia 7-11 bulan: 5 mg;
- Usia 1-9 tahun: 4-11 mg;
- Usia 10-18 tahun: 13-18 mg;
- Usia 19-49 tahun ke atas: 10-13 mg.
Interaksi Zinc Picolinate
Potensi interaksi obat terjadi ketika digunakan bersamaan dengan obat lain, sehingga dapat mengubah cara kerja obat. Sebagai akibatnya, obat tidak dapat bekerja dengan maksimal atau bahkan menimbulkan racun yang membahayakan tubuh.
Jenis obat yang dapat berinteraksi dengan zinc picolinate adalah:
- Carbamazepine;
- Ciprofloxacin;
- Levofloxacin;
- Mephenyoin;
- Methylphenobarbital;
- Nalidixic acid;
- Tetacycline.
Kemungkinan ada obat lain yang juga dapat bereaksi dengan zinc picolinate, tapi belum dicantumkan dalam daftar di atas. Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui obat apa saja yang sedang Anda konsumsi dan beri tahukan pada dokter.
Perhatian
Hal-hal yang harus diperhatikan selama menggunakan zinc picolinate adalah sebagai berikut:
- Beri tahukan dokter jika Anda memiliki riwayat alergi obat maupun penyakit tertentu;
- Sampaikan pada dokter jika Anda sedang mengonsumsi obat, suplemen, maupun herbal apa pun;
- Konsultasikan dulu dengan dokter sebelum menggunakan zinc picolinate saat hamil atau merencanakan kehamilan, maupun sedang menyusui.
Artikel terkait: