Jantung bengkak merupakan salah satu penyakit yang bisa menyerang siapa saja. gangguan pada jantung yang dalam istilah medis disebut dengan kardiomegali ini memiliki beberapa pantangan terlebih dalam urusan makanan.
Seperti yang kita tahu jantung yang tidak melakukan pekerjaannya dengan baik, yakni memompa darah ke seluruh tubuh bisa menyebabkan munculnya gagal jantung kongestif. Kondisi inilah yang dapat membuat jantung seseorang menjadi bengkak.
Daftar makanan yang boleh dikonsumsi oleh penderita jantung bengkak
Secara umum kondisi jantung bengkak disebabkan karena adanya tekanan darah tinggi atau penyakit jantung yang diidap oleh seseorang.
Namun tak hanya itu saja, ada beberapa hal lain yang bisa membuat Anda beresiko tinggi mengalami pembengkakan jantung.
Mulai dari seseorang yang memiliki penyakit katup jantung, penyakit jantung kongenital, hingga gangguan detak jantung tidak normal atau bisa disebut dengan istilah aritmia.
Meski kondisi ini bisa membaik seiring dengan berjalannya waktu, kebanyakan orang yang mengidap jantung bengkak harus melalui pengobatan seumur hidup untuk menyembuhkannya.
Bila seseorang mengalami kondisi ini penting baginya untuk menjalani diet rendah garam. Garam merupakan sejenis mineral yang secara alami terkandung di dalam makanan.
Garam yang kita konsumsi mempunyai peran penting untuk membantu mengontrol cairan yang normal di dalam tubuh. Namun jika kadar garam terlalu berlebihan, hal ini dapat memicu tingginya resiko gagal jantung.
Berikut ini beberapa jenis makanan yang baik dikonsumsi oleh penderita jantung bengkak karena kandungan garam yang ada di dalamnya tidak terlalu banyak:
- Dalam 1 potong mentimun (60 gram) terdapat setidaknya 1 mg garam.
- Terung mentah seberat 125 gram memiliki kandungan garam sebanyak 2 mg.
- Pada selembar daun selama terdapat sekitar 1 mg garam.
- Anggur dengan berat 125 gram akan mengandung garam sebesar 2 mg.
- Satu porsi yang dimakan setidaknya terdapat kandungan garam sebesar 2 mg.
Tips mencegah Jantung Bengkak
Untuk mencegah adanya pembengkakan jantung, Anda bisa melakukan pencegahan dan mengurangi faktor resikonya. Berikut beberapa tips untuk mengurangi resiko terjadinya jantung bengkak:
Batasi asupan cairan Anda
Pada penderita jantung bengkak, Anda disarankan untuk membatasi konsumsi cairan hingga 1,5 liter per hari.
Namun, untuk memastikan jumlah cairan yang harus dicukupi setiap harinya, Anda bisa berkonsultasi pada dokter terlebih dahulu.
Jika terlalu banyak asupan cairan yang masuk ke tubuh, penderita jantung bengkak bisa mengalami sesak napas.
Selalu konsumsi makanan yang kaya akan kandungan serat
Ada berbagai manfaat baik yang akan kita dapat setelah mengkonsumsi makanan berserat.
Mulai dari membantu jalannya proses pencernaan, membantu mengontrol kadar gula dalam darah, serta bisa mengurangi kadar gula yang ada dalam darah.
Berbagai makanan seperti sayuran, kacang-kacangan hingga buah segar mengandung serat yang cukup tinggi. Setidaknya, setiap harinya kita perlu mencukupi asupan serta 25 hingga 35 gram.
Kurangi atau bila memungkinkan jauhi minuman beralkohol
Berbagai minuman beralkohol memang memberikan dampak buruk, termasuk mempengaruhi kesehatan Jantung Anda serta memperburuk keadaan seseorang yang mengindap penyakit jantung bengkak.
Selain itu, konsumsi alkohol juga bisa mempengaruhi obat-obatan yang tengah digunakan untuk mengobati penyakit jantung bengkak.
Selalu jaga berat badan Anda
Bila memiliki masalah berat badan berlebih atau obesitas, akan lebih baik bila Anda menurunkannya. Tetap menjaga berat badan selalu dalam kondisi ideal merupakan salah satu cara untuk mencegar kondisi jantung yang buruk.
Selalu batasi jumlah kalori yang masuk ke tubuh dan rajinlah berolahraga. Lakukan konsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk mengetahui jenis diet dan olahraga apa yang baik bagi kondisi jantung bengkak.
Tak bisa dipungkiri jantung memang memiliki peran penting dalam kehidupan manusia. Dengan adanya jantung darah bisa terpompa ke seluruh bagian tubuh ribuan kali dalam sehari.
Untuk menjaga jantung agar tetap bisa melakukan tugasnya, penting bagi kita menjaga kesehatan jantung dengan baik.
Itulah sebabnya, bagi orang-orang dengan gangguan jantung bengkak sangat disarankan mengkonsumsi makanan yang tepat serta selalu menerapkan pola hidup yang sehat.
Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.