April 02, 2019 08:21
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
-Supaya bekas luka garukan tidak menghitam, gunakan tabir surya saat hendak bepergian ke luar rumah.
Gunakanlah tabir surya dengan SPF 30 atau lebih, sesuai kebutuhan dan kondisi lingkungan anda.
-Cara menghilangkan bekas garukan secara medis bisa dengan melakukan chemical peeling. Chemical peeling merupakan metode perawatan kulit yang dilakukan dokter dan dengan memberikan zat kimia pada kulit untuk merangsang pengelupasan kulit. Dengan mengelupasnya kulit, diharapkan kulit baru yang terbentuk akan terlihat lebih cerah.
-Laser. Laser energi tinggi merupakan metode yang cukup efektif untuk menghilangkan bekas luka.
Serta makan makanan bergizi seimbang membuat daya tahan tubuh semakin baik. Dengan ini, regenerasi sel di kulit menjadi lebih cepat sehingga proses penyembuhan pun dapat lebih efektif.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Salam dok. Gimana ya dok caranya menghilangkan bekas luka lama akibat digaruk? Bekas luka itu sudah menghitam dok. Apa obat yang harus saya minum dok? Mohon rekomendasi obat yang mudah ditemukan di apotik ya dok. Thanks.
Salam dok. Gimana ya dok caranya menghilangkan bekas luka lama akibat digaruk? Bekas luka itu sudah menghitam dok. Apa obat yang harus saya minum dok? Mohon rekomendasi obat yang mudah ditemukan di apotik ya dok. Thanks.