April 10, 2019 07:52
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Cairan yang dimaksud mungkin adalah cairan pra ejakulasi, ialah cairan yang keluar sebelum seorang pria melakukan ejakulasi. Cairan ini juga sering disebut air mani(semen).
Air mani dikeluarkan oleh kelenjaraksesoris organ intim pria seperti kelenjar Cowper, kelanjar Littre dan kelenjar Morgagni. Kelenjar Cowper (bulbourethral ) merupakan kelenjar berukuran seperti kacang yang terletak dibawah kelenjar prostat yang berfungsi menghasilkan mukus bening di awal proses ejakulasi dan mengering pada uretra daerah spongiosa. Fungsi cairan ini adalah untuk menetralisir keasaman kencing di uretra dan sebagai pelumas alami sebelum sperma dikeluarkan.
Cairan pra ejakulasi ini secara otomatis akan keluar dengan sendirinya ketikaterjadi rangsangan seksual. Jumlah cairan pra ejakulasi ini sekitar 5ml setiap kali seorang pria terangsang tetapi dapat berbeda jumlahnya pada setiap individu. Beberapa pria yang memiliki cairan pra ejakulasi dengan jumlah yang cukup banyak, dan ada yang mengeluarkan dengan jumlah yang relatif lebih sedikit.
cairan pra ejakulasi dan sperma berasal dari dua sumber yang berbeda. Cairan pra ejakulasi datang dari kelenjar cowper sementara sperma diproduksi dan datang dari testis pria.
Walaupun datang dari dua tempat yang berbeda, namun ternyata cairan pra ejakulasi ini pun mengandung sperma tapi dengan jumlah yang sangat sedikit. Berbeda terbalik dengan sperma yang dibawa oleh air mani yang berjumlah sangat banyak.
Hal inilah yang dapat menyebabkan bahwa caira pra ejakulasi pun dapat menyebabkan kehamilan pada wanita karena walaupun hanya berjumlah sangat sedikit, tapi cairan pra ejakulasi pun mengandung sedikit sperma yang dapat membuat seorang wanita hamil.
Artikel lengkap dapat dibaca di:
https://www.google.com/amp/s/www.honestdocs.id/cairan-bening-sebelum-ejakulasi.amp
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dokter. Saya ingin tanya. Pada saat saya melakukan masturbasi, saya mengeluarkan cairan bening yang agak kental dan ketika saya gosok-gosok ke tangan saya, cairan tersebut berubah warna seperti susu. Apakah ini dinamakan sperma dok? Terima kasih dokter
Permisi dokter. Saya ingin tanya. Pada saat saya melakukan masturbasi, saya mengeluarkan cairan bening yang agak kental dan ketika saya gosok-gosok ke tangan saya, cairan tersebut berubah warna seperti susu. Apakah ini dinamakan sperma dok? Terima kasih dokter