March 27, 2019 17:52
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat malam!
terima kasih atas pertanyaannya
Untuk mengetahui kehamilan, harus dilakukan pemeriksaan detail oleh dokter, namun adanya keluhan telat haid, kemudian disertai dengan perubahan mood, badan mudah lemas dan lelah, sering kencing, juga bisa diartikan sebagai tanda relatif adnaya kehamilan.
Tanda kehamilan dibagi menjadi 2, yakni relatif dan absolut. Untuk tanda kehamilan absolut adalah :
1. pemeriksaan USG untuk melihat kondisi janin
2. kadar hormon HCG dalam darah
3. Adanya detak jantung janin (DJJ)
Tanda absolut trsebut harus melalui pemeriksaan oleh dokter, sehingga dapat secara pasti mengetahui ada tidaknya kehamilan pada anda.
Semoga jawaban diatas dapat membantu ya!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, kemarin harusnya saya haid tapi saat ini saya tidak haid padahal selalu teratur. Saya berhubungan dengan pasangan saya 6 hari yang lalu. Apa mungkin saya hamil?
Dok, kemarin harusnya saya haid tapi saat ini saya tidak haid padahal selalu teratur. Saya berhubungan dengan pasangan saya 6 hari yang lalu. Apa mungkin saya hamil?